Home Berita Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Upacara Penyambutan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 432/WSJ

Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Upacara Penyambutan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 432/WSJ

Makassar – Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., menghadiri Upacara Penyambutan Satuan Penugasan (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-PNG Mobile Yonif 432/WSJ/3/3 Kostrad diwilayah Papua, bertempat di Dermaga Layang, Mako Lantamal VI Makassar, Jl. Yos Sudarso, Kota Makassar, Kamis (1/5/2025).

 

Upacara Penyambutan Satgas ini dipimpin langsung oleh Panglima Divisi Infantri 3 Kostrad Mayjen TNI Bangun Nawoko, sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas pengabdian para prajurit yang telah melaksanakan tugas negara dalam menjaga kedaulatan wilayah perbatasan Republik Indonesia dengan Papua Nugini.

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Pangkoopsud II Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak, S.E., Pangdam XIV/Hsn Mayjen TNI Windiyatno., Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, M.Si., Danlantamal VI/Mks Brigjen TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., M.Han., Inspektur Kodam (Irdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Berlin Germany, S.Sos., M.M., C.Fr.A., Kasdiv 3 Kostrad Brigjen TNI Wulang Nur Yudhanto, S.E., M.M., M.Han.,  Ir Divif 3 Kostrad Brigjen TNI Alexsius Ngurah Adnjana, P.Sc M.Han., M. S. S. S. D., ndc., Wakil Ketua III DPRD Prov. Sulsel Bpk. Sufriadi Arif., Kakesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie., Wakil Bupati Maros Andi Muetazim Mansyur., Kepala balai besar karantina Sulsel Ir. Sitti Chadijah, M.Si. (Pen Hnd)

 

Previous articleAS Kembali Jatuhkan Sanksi, Iran: Kurang Itikad Baik Tempuh Jalur Diplomasi
Next articlePelaku Penganiayaan di Lape Diamankan
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.