Home Serba Serbi Wisata Festival Tampar Maluk Tampilkan Ragam Budaya Yang ada di Kecamatan Maluk KSB

Festival Tampar Maluk Tampilkan Ragam Budaya Yang ada di Kecamatan Maluk KSB

Sumbawa Barat, Sumbawanews.com,- Pemerintah Kecamatan Maluk kabupaten Sumbawa Barat Menggelar Festival Tampar Maluk yang di pusatkan Di Pantai Pasir Putih desa pasir putih, Maluk KSB Pada minggu (04/07/2024).

Acara Vestifal tampar maluk di disain sebagai ajang promosi pariwisata yang ada di kecamtan maluk dan promosi budaya multi etnis yang ada di kecamatan tersebut, serta untuk hiburan bagi masyarakat.

Festival tersebut dimulai dengan senam pagi yang melibatkan masyarakat sekecamatan Maluk dan tim KKN PMD Universitas Mataram.

Sejak pagi sekitar pukul 08.00 WIB, dilakukan clean up pantai sebagai bagian dari Festival Tampar maluk yang dikemas dalam kegiatan tersebut.

Tampil dalam Festival tersebut.Kuda lumping dari etnis Jawa, Ciloka dari etnis Sasak, Sekeco dari etnis Samawa, dan beberapa kesenian tradisional dari Bima, dompu, Sulawesi dan Flabomora.

 

“Kegiatan Tampar Maluk ini mendapat dukungan penuh dari seluruh stakeholder di kecamatan maluk maupun pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat. Vestifal tampar maluk yang telah lama di rencanakan Ini alhamdulillah terlaksana dan ini kegitan Pertama kalinya. Semoga tahun depan kita mengadakannya lebih baik dan lebih matang lagi,”Ucap Camat Maluk Muliadi,SP.

Berbagai acara menarik diadakan, seperti bazar multi etnis, pagelaran seni multi etnis, penampilan tari kolosal “suar Sumbawa” Ciloka, himgga sekecoh.

“Insya Allah kegiatan Vestifal Tampar maluk ini akan secara berkelanjutan kita lakukan setiap tahunnya, semoga dengan di adakan vestifal tampar maluk potensi pariwisata yang ada di kecamtan maluk ini bisa kita promosikan,”Ujarnya.

“Kami pemerintah maluk juga mengucapkan terimakasih untuk PT.Amman Mineral Nusa Temggara (AMNT) Para donatur dan semua scotholder yang terlibat dalam kegiatan tampat maluk ini,”Tutupnya.

Festival tersebut dibuka oleh Sekda Kabupaten Sumbawa Barat, Amar Nurmansyah, ST, M.Si, yang secara resmi membuka acara dengan pemukulan gong. Acara dilanjutkan dengan penampilan tari kolosal “Suar Sumbawa” dan dari beberapa keseniat adat yang ada di kecamatan maluk KSB.

Previous articlePunya Basis Massa Loyal, Mi6: Pasangan Rohmi-Firin Paling Siap Hadapi Fenomena Pemilih Pragmatis
Next articlePanglima TNI Ungkap Alasan Pertemuan Dengan Panglima Militer Kerajaan Saudi
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.