Home Berita Menjelang Tengah Malam, Gempa Magnitudo 2,2 Guncang Sumbawa NTB

Menjelang Tengah Malam, Gempa Magnitudo 2,2 Guncang Sumbawa NTB

Jakarta, Sumbawanews.com.- Menjelang tengah malam, gempa bermagnitudo 2,2 mengguncang Barat Laut Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (14/1/2023). Guncangan gempa terjadi pukul 23.30 WIB.

Hasil analisis BMKG, episenter gempa bumi terletak pada titik koordinat 8,65 Lintang Selatan (LS) dan 116,83 Bujur Timur (BT). Pusat gempa 11 km Barat Laut Sumbawa pada kedalaman 20 km. BACA JUGA: Gempa Terkini M 3,4 Guncang Nagan Raya Aceh, Berpusat di Darat “#Gempa Mag:2.2, 14-Jan-2023 23:30:15WIB, Lok:8.65LS, 116.83BT (11 km BaratLaut SUMBAWABARAT-NTB), Kedlmn:20 Km #BMKG,” tulis @InfoBMKG dikutip, Minggu (15/1/2023).

Sampai Minggu (15/1/2023) siang ini belum ada laporan tentang kerusakan dan korban akibat gempa tersebut. Termasuk juga terkait guncangan gempa yang dirasakan atau tidak oleh masyarakat setempat. Dalam keterangannya, BMKG memberikan disclaimer dalam beberapa menit pertama setelah gempa, parameternya dapat berubah dan boleh jadi belum akurat, kecuali telah dianalisis ulang seismolog. (sn01)

Previous articleBuka Munas BMMB, Gubernur NTB Dr.Zul: Membangun Bima Dengan Keberanian
Next articleJalan-Jalan Ke Sumbawa, Jangan Lupa Menyaksikan 7 Tradisi Khas Daerah Sumbawa
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.