Home Berita Daerah Tingkatkan Amal Ibadah di Bulan Suci Ramadhan, Kodim 1710/Mimika Beserta Koramil Jajaran...

Tingkatkan Amal Ibadah di Bulan Suci Ramadhan, Kodim 1710/Mimika Beserta Koramil Jajaran Terus Bagikan Takjil Gratis Buka Puasa Kepada Warga

Timika, sumbawanews.com – Dalam rangka meningkatkan amal ibadah serta menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1446 H, warga Kodim 1710/Mimika melalui Koramil jajaran secara bergantian terus menggelar pembagian takjil gratis atau makanan pembuka puasa kepada warga, terutama saudara kita yang membutuhkan yang sedang dalam perjalanan. Kali ini kegiatan dilaksanakan oleh Koramil 1710-02/Timika di depan Makoramil Jl. Yos Sudarso Distrik Mimika Baru dan Koramil 1710-05/Jila di Pertigaan Sp.3 Distrik Kuala Kencana. Senin (17/03/2025).

Dikatakan oleh Pasiter Kodim 1710/Mimika Kapten Inf Teguh Heru Ponco M., bulan suci Ramadhan seperti saat ini, saling memberi merupakan perbuatan yang sangat mulia untuk berbagi sebagian rejeki yang kita dapatkan kepada orang lain, terutama bagi warga yang sedang dalam perjalanan yang kemungkinan sampai rumah tidak sempat membuat makanan berbuka puasa.

“Dengan adanya pembagian takjil Ramadhan gratis dari Kodim 1710/Mimika dan Koramil jajaran, selain sebagai ladang ibadah kami di bulan suci, harapannya dapat bermanfaat untuk warga yang sedang melintas yang mungkin sampai di rumah mereka tidak sempat membuat sajian buka puasa,” katanya.

Sementara itu Dandim 1710/Mimika Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos,.M.Han, M.A dalam keterangannya mengatakan, berbagi takjil yang dilaksanakan Kodim 1710/Mimika dan Koramil jajaran merupakan wujud kepedulian antar sesama, selain mendapat ganjaran pahala, secara tidak langsung hal ini akan membentuk keikhlasan jiwa, yang tentunya akan meningkatkatkan keimanan dan ketaqwaan kita. “Semoga bulan ramadhan 1446 H tahun ini dapat kita lewati dengan penuh amal ibadah kebaikan dengan cara tidak henti-hentinya untuk bisa memberikan manfaat bagi orang lain,” kata Dandim. (*)

Previous articleLangsung Beli ke Petani, Bulog Ditarget Serap 49 Ribu Ton
Next articlePDB Indonesia Diproyeksikan Urutan 2 Hingga 2026, OECD: Mengemudi Melalui Ketidakpastian
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.