Home Berita Ancang-ancang Pilkada 2024, Gelora Sambangi Gerindra

Ancang-ancang Pilkada 2024, Gelora Sambangi Gerindra

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Kabupaten Sumbawa mendatangi Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Sumbawa, Jum’at (05/04). Kedua partai menjalin silaturahmi dan komunikasi politik, khususnya dalam menyongsong Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumbawa 2024.

Ketua DPD Gelora, Burhanuddin Jafar Salam mengungkapkan, Gelora telah menjalin komunikasi intens dengan Gerindra, terutama dalam Perhelatan Pemilihan Presiden lalu.

“Kami sudah intens berkomunikasi, terutama di pilpres kemarin. Mudah-mudahan apa yang telah kita perjuangkan bersama, dapat berjalan dan mendatangkan kebaikan bagi tau dan tana samawa,” kata BJS, sapaannya.

Baca Juga: Optimis Bentuk 1 Fraksi Dewan, Partai Gelora Dorong BJS di Pilkada

Dijelaskan, komunikasi politik merupakan tradisi politik, antar sesama partai politik. Yang membicarakan pertukaran ide dan gagasan terhadap narasi yang ada bagi daerah.

Sebab, usai pileg dan pilpres, akan ada momentum Politik skala daerah, yakni Pilkada. “Ini proses alami. Ada kegiatan politik yang musti dibicarakan, seperti pilkada. Kami sudah ke nasdem, sekarang kita ke Gerindra,” ucap BJS.

Menurutnya, komunikasi politik merupakan proses politik untuk menjalin komunikasi politik. Sehingga menimbulkan rasa saling menghargai, dan muncul kerendahan hati untuk saling berbicara dan mendengarkan, khususnya bagi calon yang diusung oleh partai politik ke Pilkada mendatang.

“Silaturahmi malam ini, sudah kami agendanya sejak jauh hari. Mudah-mudahan jadi embrio untuk tau dan tana samawa. Mudah-mudahan jadi pembeda, jadi siraman, dan angin sejuk bagi tana samawa,” ucapnya.

Ia mengatakan, Gelora dan Gerindra dapat melahirkan keputusan politik bersama untuk Pilkada mendatang. Sebab Gerindra mendapatkan 5 kursi dan Gelora mendapatkan 4 kursi legislatif.

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Sumbawa, Muhamad Ansori menyambut positif komunikasi politik yang dilakukan oleh Gelora. Dan berharap, komunikasi politik yang telah terbangun selama ini dapat terus berjalan, baik dalam proses pilkada maupun dalam mewarnai dinamika di legislatif.

Ia berharap, budaya komunikasi politik yang dibangun dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Sumbawa. Dan calon-calon yang muncul di pilkada mendatang, merupakan figur yang lahir dari hasil pengkaderan partai politik.

“Mudahan-jadi komunikasi politik menjadi budaya. Sehingga politik bermanfaat bagi masyarakat,” ucap Ansori, juga menyanjung keberhasilan Gelora yang mampu melahirkan satu fraksi Dewan dalam pileg lalu. (Using)

Previous articleMomen Peringatan Nuzul Qur’an Kades Mantun Ajak Warga Kuatkan Iman dan Taqwa
Next articleJadi Danrem 151/Binaiya, Kodam XVI Pattimura, Brigjen TNI Antoninho Rangel Da Silva Diberi Arahan dari Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.