Home Uncategorized Kodim 1709 Gandeng Kepala Distrik Yapen Barat Gelar Penyuluhan Administrasi Kampung

Kodim 1709 Gandeng Kepala Distrik Yapen Barat Gelar Penyuluhan Administrasi Kampung

(Papua).  Dalam rangka memberikan wawasan kepada warga tentang pengelolaan administrasi kampung, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108 tahun 2020 Komando Distrik Militer 1709/Yapen Waropen (Kodim 1709/Yawa) bekerja sama dengan Kepala Distrik Yapen Barat, menggelar penyuluhan tentang administrasi kampung yang dilaksanakan di lokasi TMMD tepatnya di Kampung Natabui, Distrik Yapen Barat, Kab. Kepulauan Yapen, Papua, Senin (20/7/2020).

 

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1709/Yawa Kapten Inf Albertus Ansanai yang turut hadir dalam kegiatan penyuluhan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Program Non Fisik TNI Manunggal Membangun Desa ke-108 tahun 2020, yang mana beberapa penyuluhan lainnya telah digelar sebelumnya.

 

“Dalam kegiatan ini, Satgas TMMD ke-108 Kodim 1709/Yawa menggandeng Kepala Distrik Yapen Barat Wellem Dedifu selaku narasumber, guna memberikan wawasan dan pengetahuan kepada warga khususnya di lokasi TMMD tentang administrasi apa saja yang ada di kampung dan bagaimana pengelolaannya,” jelasnya.

 

Beberapa materi yang disampaikan antara lain administrasi umum, administrasi penduduk, administrasi keuangan dan administrasi pembangunan. “Beberapa materi yang dibahas adalah soal administrasi keuangaan, yang mana dituntut pengelolaannya secara transparan, tertib dan disiplin anggaran,” kata Kapten Inf Albertus Ansanai. (Bdr).

Previous articlePasukan Garuda Selamatkan Sandera Warga Negara Amerika Dari Tangan Bandit di Kongo
Next articleGebyar Bhakti Sosial dan Reuni Virtual Peringatan 25 Tahun Pengabdian Akabri 1995
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.