Home Uncategorized Prajurit Gardatama Yudha Bersama Warga Desa Lumbang Bersihkan TPU Muslimin 

Prajurit Gardatama Yudha Bersama Warga Desa Lumbang Bersihkan TPU Muslimin 

(Kalbar). Kebersamaan dengan seluruh komponen masyarakat untuk peduli akan kebersihan lingkungan harus tetap dijaga bersama, disamping itu kegiatan tersebut merupakan hal positif yang bertujuan membangun masyarakat dalam menumbuhkan semangat gotong-royong.

 

Hal tersebut yang dilakukan oleh 20 personel Prajurit Yonif 645/Gardatama Yudha yang dipimpin Letda Inf Syahrul Komar, melaksanakan kerja bakti bersama masyarakat membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Muslimin di Desa Lumbang, Kec. Sambas, Kalbar, Sabtu (12/06/2021).

 

Kegiatan kerja bakti pembersihan makam tersebut adalah kegiatan yang dilaksanakan melibatkan seluruh perangkat desa dan warga masyarakat Desa Lumbang. Sasaran kerja bakti kali ini adalah pembersihan semak, rumput dan sampah di areal makam.

 

Sementara itu secara terpisah, Danyonif 645/Gardatama Yudha Letkol Inf Khusnun Dwi Putranto, S.E. dalam keterangannya menyampaikan, sangat mendukung terhadap kegiatan yang dilakukan personel Yonif 645. “Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini dapat meringankan warga Desa Lumbang dalam pembersihana TPU Muslimin.

 

“Ini adalah salah satu bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kegiatan kerja bakti sebagai implementasi dari Binter Koramil, hal itu sudah menjadi bagian dari tugas pokok TNI AD khususnya membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah,” tuturnya.

 

“Dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat akan lebih peduli tentang pentingnya gotong royong dalam menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga tradisi kearifan lokal, sebagai bentuk rasa hormat untuk menghargai jasa para leluhur yang telah meninggal dunia,” pungkas Danyonif. (Bdr)

Previous articleBerikan Kenyamanan Dalam Beribadah, Batalyon Infanteri 642/Kapuas Laksanakan Pembersihan Gereja
Next articlePeduli Kesehatan Warga, Personel Satgas Pamtas Yonif 742/SWY Berikan Pelayanan Door to Door
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.