Home Uncategorized Personel Yonif 642/Kapuas Gencar Melaksanakan Pengetatan Protokol Kesehatan Covid-19

Personel Yonif 642/Kapuas Gencar Melaksanakan Pengetatan Protokol Kesehatan Covid-19

(Sintang). Dalam rangka melestarikan menegakkan disiplin protokol kesehatan, personel Yonif 642/Kapuas melaksanakan kegiatan pengetatan protokol kesehatan di Pasar Sungai Durian, Kec. Sintang, Kab. Sintang, Kalbar, Sabtu (5/6/2021).

 

Komandan Yonif 642/Kapuas, Letkol Inf Alim Mustofa, di Mako Yonif 642 Kab. Sintang, Kalbar, mengatakan bahwa dalam kegiatan tersebut, 5 personel Kompi Markas Yonif 642 bersama dengan petugas penegakan disiplin protokol kesehatan melaksanakan penegakkan di sekitar Pasar Sentral Sanggau.

 

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat sadar akan pentingnya melaksanakan protokol kesehatan guna mencegah penyebarluasan paparan Covid-19,” ujar Letkol Inf Alim Mustofa.

 

Di tempat terpisah, sebanyak 8 personel Kompi Bantuan Yonif 642/Kapuas, melaksanakan penyemprotan disinfektan di fasilitas ibadah, baik Masjid maupun Gereja.

 

Menurut Letkol Inf Alim Mustofa, penyemprotan disinfektan tersebut guna membantu petugas dalam melaksanakan sterilisasi fasilitas umum.

 

“Kegiatan ini diharapkan mampu membantu para petugas melaksanakan sterilisasi pada fasilitas umum yang nantinya masyarakat dapat menggunakannya secara aman dan nyaman,” pungkasnya.(Bdr)

Previous articlePanglima TNI Pimpin Rapat Terkait Penanganan Covid-19 di Kabupaten Pati
Next articleBukti Nyata TNI Bersama Rakyat, Babinsa Koramil Selakau dan Warga Kompak Bangun Rumah Warga Yang Kurang Mampu
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.