Home Uncategorized Gelar Uji Kompetensi Skill Perawat, PPNI Jember Tingkatkan Mutu Anggota

Gelar Uji Kompetensi Skill Perawat, PPNI Jember Tingkatkan Mutu Anggota

Jember, Sumbawanews.com — Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Jember menggelar kegiatan Uji Kompetensi Skill bagi anggota yang berlangsung di Gedung Laboratorium OSCE (Objective, Structured, Clinical, Eximination) Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah (UMM) Jember, Sabtu (19/6/2021). Kegiatan tersebut selain sebagai syarat mendapatkan STR juga untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan bagi masyarakat Jember.

Asrah Joyo Widono, S. Kep, SH, M.SI, Ketua DPD PPNI Kab Jember yang sekaligus Ketua Koordinator PPNI Wilayah VIII (Jember, Bondowoso, Situbondo, Banyuwangi) melakukan supervisi saat berlangsungnya ujian.

Ia mengatakan, “Kegiatan uji kompetensi skill ini merupakan tindak lanjut dari intruksi DPW PPNI Propinsi Jatim ditujukan untuk perawat yang beberapa waktu lalu mengikuti uji kompetensi berbasis CBT.”

“Tujuannya adalah sebagai syarat untuk mendapatkan STR (Surat Tanda Registrasi) yang wajib dimiliki oleh setiap perawat di seluruh Indonesia,” tandas mantan Camat Kaliwates itu.

Dengan memiliki STR seorang perawat bisa melaksanakan pekerjaanya di institusi pelayanan kesehatan maupun di sarana praktek mandiri.

Kegiatan uji kompetensi itu diikuti 30 anggota dari Jember, Bondowoso dan Lumajang dilaksanakan sehari saja dari pukul 08:00 hingga 15:00 dengan tetap memperketat prokes.

Asrah berharap seluruh peserta bisa lulus (kompeten) dan segera bisa memiliki STR sehingga bisa mengabdikan dirinya di masyarakat khususnya dalam penanganan covid 19 di wilayahnya masing-masing.

Sementara itu Sasmiyanto, Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) UMM Jember menyambut baik dan terima kasih atas kepercayaan PPNI.

“PPNI Jember terus meningkat kompetensi anggotanya sebagai wujud sebuah organisasi yang baik,” kata Sasmiyanto.

Di tempat lain Plt Dinas Kesehatan Kabupaten Jember, dr Wiwik saat dikonfirmasi adanya uji kompetensi skill bagi perawat berkomentar baik.

Dihubungi lewat jaringan telepon seluler ia menjawab bahwa saat ini memang dibutuhkan perawat yang kompeten. Saat menghadapi serangan covid-19 perawat berada di garis depan, oleh karenanya sangat diperlukan skill yang mumpuni. (To2))

Previous articleMi6 : Galang Open Donasi utk Kontingen PON NTB 2021
Next articlePanglima TNI Sidak Ke Posko PPKM RW 03 Kelurahan Cilangkap
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.