Home Uncategorized Danrem 174 Merauke Hadiri Acara Pelepasan Pastor Anselmus Amo, MSC

Danrem 174 Merauke Hadiri Acara Pelepasan Pastor Anselmus Amo, MSC

(Merauke). Danrem 174 Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko menghadiri acara lepas sambut Direktur Sekretariat Keadilan dan Perdamaian Keuskupan Agung Merauke, Ketua Komisi Komunikasi Sosial Keuskupan Agung Merauke dan Ketua Komisi Hubungan Antar Agama dan Kepercayaan  Keuskupan Agung Merauke  yang dipimpin oleh  Uskup Agung Merauke Mgr. Petrus Canisius Mandagi, MSC, bertempat di Biara MSC Merauke Jl. Raya Mandala, Distrik Merauke, Kab. Merauke, Papua, Kamis (3/6/2021).

 

Acara pelepasan Pastor Anselmus Amo, MSC dihadiri pula oleh Wakapolda Papua, Kasrem 174 Merauke dan Dandim 1707/Merauke serta sejumlah tamu undangan.

 

Pada kesempatan tersebut, Pastor Hendrikus Kariwo, MSC  menyampaikan selamat datang kepada seluruh tamu undangan. Dikatakan bahwa tujuan dilaksanakan acara lepas sambut ini untuk mengucap syukur dan para mitra kerja selama ini. “Kepada Danrem 174 Merauke saya ucapkan terimakasih yang telah mengajarkan budaya cintakasih kepada kita semua guna mengangkat harkat dan martabat Orang Asli Papua (OAP),” ucapnya.

 

Sementara itu, Danrem  174 Merauke  Brigjen TNI Bangun Nawoko dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada keuskupan yang sudah lama mengayomi umat untuk kedamaian dan ketentraman di tanah Anim Ha Merauke. “Kami mohon Keuskupan Merauke jangan pernah menyerah untuk menjaga masyarakat Merauke,” harapnya.

 

“Untuk Pastor Anselmus Amo, MSC selamat bertugas ditempat baru, semoga tercipta kedamaian  masyarakat seperti di Tanah Anim Ha,” pungkasnya.

Previous articleDanrem 174 Merauke Dampingi Ketua Umum KONI Pusat Tinjau Venue PON XX Di Merauke
Next articlePrajurit TNI Yonif 645 Karya Bakti di Ponpes Quran Hadist Al-Hikam Sambas
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.