Sana’a, sumbawanews.com – Juru bicara angkatan bersenjata Yaman, Selasa (25/03) mengungkapkan, pasukan rudal Angkatan Bersenjata Yaman menargetkan Bandara Ben Gurion di wilayah Yafa yang diduduki dengan dua rudal balistik. Yakni “Zulfiqar” dan yang lainnya adalah hipersonik “Palestina 2”.
“Operasi tersebut berhasil mencapai tujuannya,” kata dia.
Baca Juga: Yaman Bentrok Dengan Kelompok USS Harry S Truman dan Serang Ben Gurion
Ditegaskan, Sebagai pembalasan atas agresi Amerika terhadap Yaman dan pembantaian terhadap warga sipil di Sana’a dan Sa’da, pasukan angkatan laut, rudal, dan UAV menargetkan beberapa kapal perang musuh di Laut Merah, selain kapal induk AS Truman, dengan menggunakan rudal balistik dan jelajah serta drone. “Pertempuran ini, yang kedua dalam 24 jam, berlangsung selama beberapa jam, di mana serangan udara musuh terhadap negara kita berhasil digagalkan,” jelasnya.
Ia menyerukan kepada seluruh rakyat Yaman untuk memenuhi kewajiban agama, moral, dan kemanusiaan mereka terhadap rakyat Palestina yang tertindas. Dan menegaskan akan terus mencegah navigasi Israel dan menargetkan jantung wilayah pendudukan sampai agresi berhenti dan pengepungan di Jalur Gaza dicabut. (Using)