Home Berita Waspada! BMKG: Potensi Hujan Lebat Senin Ini di Hampir Seluruh Indonesia

Waspada! BMKG: Potensi Hujan Lebat Senin Ini di Hampir Seluruh Indonesia

Jakarta, Sumbawanews.com.- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan sejumlah daerah di Indonesia untuk mewaspadai adanya potensi hujan lebat yaitu lebih dari 50 milimeter pada hari ini yaitu Senin (20/2).

Berdasarkan laman resmi BMKG yang dikutip Antara di Jakarta, Senin, potensi hujan lebat terjadi di Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur.

Baca juga: BMKG Ingatkan Potensi Banjir Rob dari Tanggal 14 – 26 Februari 2023

Hujan lebat ini juga berpotensi menerjang wilayah Bali, Nusa Tenggara Barat,Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat dan Papua.

Tak hanya itu, angin kencang berkecepatan 45 kilometer per jam pun berpotensi dialami beberapa wilayah itu seperti Aceh Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Jawa Barat, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Papua.

Baca juga: Pagi Ini, Helikopter Pembawa Makanan Untuk Penumpang Helikopter Jatuh Berangkat

Beberapa daerah pun diperkirakan mengalami hujan disertai kilat atau petir seperti Aceh, Riau, Bengkulu, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Jawa Barat, DKI Jakarta, Yogyakarta, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur.

Potensi itu juga terjadi untuk wilayah Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, dan Papua Barat.

Baca juga: Diklaim Produk Nasional, Ternyata Mobil Esemka Masih Buatan China

Adanya hujan lebat disertai kilat dan angin kencang ini berpotensi menimbulkan banjir di sejumlah daerah yaitu Aceh, Sumatera Utara, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur dan Bali.

Kemudian juga Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat dan Papua.(sn02)

Previous articleKetua DPD PDI Perjuangan NTB Beri Bantuan ke Korban Banjir Sumbawa Barat
Next articleSatgas Yonif R 142/KJ Anjangsana ke Pasar Bolakme dan Borong Hasil Bumi Mama Papua
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.