Home Berita Waka II DPRD Sumbawa: PPS Terbentuk, Porsi Pembangunan Pulau Sumbawa Semakin Besar

Waka II DPRD Sumbawa: PPS Terbentuk, Porsi Pembangunan Pulau Sumbawa Semakin Besar

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Wakil Ketua II DPRD Sumbawa Gita Lesbano, mengungkapkan, seluruh masyarakat Pulau Sumbawa menginginkan terbentuknya Provinsi Pulau Sumbawa (PPS). Sehingga upaya dan proses percepatan terbentuknya PPS musti didukung dan didorong.

Baca Juga: Fraksi Gelora Sumbawa Dukung dan Dorong Percepatan PPS

“Siapapun dia, jika itu masyarakat Pulau Sumbawa pasti menginginkan PPS segera terbentuk,” ucap Gita, di ruang kerjanya, Senin (21/04).

Menurutnya, jika Pulau Sumbawa menjadi provinsi, maka timbal-balik dan pemanfaatan potensi yang ada dapat dikelola secara optimal. Seperti keberadaan sektor pertambangan yang akan memberikan dampak lebih, dari yang ada saat ini.

Maka otomatis dampaknya, pembangunan akan lebih berakselerasi. Kesejahteraan masyarakat akan lebih cepat terwujud dan lebih baik.

Ia menekankan, agar segala upaya untuk mendorong percepatan terbentuknya Provinsi Pulau Sumbawa, seyogyanya dilakukan secara bersama-sama, antar seluruh kalangan. Agar lebih cepat dan optimal dalam mencapai tujuan yang diinginkan. (Using)

Previous articleFraksi Gelora Sumbawa Dukung dan Dorong Percepatan PPS
Next articleTemuan Pansus DPRD Sumbawa: 1.667 Nakes Tidak Masuk Database, 3 Orang Diduga Jadi Umpan Gratifikasi Seks
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.