Home Berita Wabup Hadiri Pengajian Rutin Majlis Taklim Desa Tede

Wabup Hadiri Pengajian Rutin Majlis Taklim Desa Tede

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, S.Pd., M. Pd., menghadiri pengajian rutin Majlis Taklim di Desa Dete, Kecamatan Lape, pada Jumat sore, 6 September 2024.

Baca Juga: Wabup Buka Kalanis 2024

Dalam sambutannya, Hj. Dewi Noviany mengungkapkan bahwa pengajian rutin seperti ini merupakan sarana yang sangat baik untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga dan memperkuat keimanan. “Melalui kegiatan ini, kita tidak hanya meningkatkan kualitas keagamaan, tetapi juga menumbuhkan semangat kebersamaan dalam membangun daerah,” ujarnya.

Lebih lanjut, Wakil Bupati juga menyebut kunjungannya ini sekaligus untuk memastikan sejumlah program pembangunan di Kecamatan Lape, berjalan dengan baik. la mengatakan bahwa pemerintah daerah terus berupaya memperbaiki infrastruktur, meningkatkan akses layanan pendidikan, kesehatan, serta memfasilitasi program- program pemberdayaan ekonomi lokal.

“Semua program yang berjalan harus benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Kami akan terus memonitor agar pelaksanaannya tidak hanya berjalan sesuai target, tetapi juga berkualitas,” ucapnya. (Using)

Previous articleAksi Tembakan Munisi Tajam Terintegrasi Pukau Delegasi Asing Dalam Super Garuda Shield 2024
Next articleBupati Pukul Gong, Pencanangan Aksi Bergizi Serentak Dimulai
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.