Home Berita TNI Terima Penghargaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik

TNI Terima Penghargaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik

Jakarta – Tentara Nasional Indonesia (TNI) menerima Penghargaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik yang diselenggarakan oleh  Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).
Penghargaan tersebut diterima oleh Asisten Perencanaan Umum (Asrenum) Panglima TNI Laksda TNI Edwin, S.H., M.Han., M.H. mewakili Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto pada acara “Gebyar Pelayanan Prima”, bertempat di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jakarta Selatan, Selasa (8/10/2024).
Adapun Satuan Kerja (Satker) TNI yang menerima Penghargaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik, terdiri dari Rumah Sakit Tk. II Dustira Kesdam III/Siliwangi,  RSPAL dr. Ramelan Surabaya,  RSAU dr. Esnawan Antariksa.
Acara penghargaan Gebyar Pelayanan Prima yang bertajuk “Wujudkan Ekosistem Pelayanan Publik Transformatif, Inovatif, dan Inklusif” ini menyelenggarakan penghargaan untuk unit pelayanan publik Kementerian/Lembaga, yang terdiri dari 10 Penerima Penghargaan Pembinaan Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan, 21 Penerima Penghargaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik, dan 75 Penerima Penghargaan Pemantauan Keberlanjutan dan Replikasi Inovasi Pelayanan Publik.
Previous articleKPK Dampingi Pemprov NTB Tertibkan Tambang Ilegal Beromzet Rp1,08 Triliun Per Tahun
Next articleDPR Telepon Presiden (Terpilih) Saat Audiensi Hakim, Terobosan Baru Efektifitas Pemerintahan
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.