Home Berita Tingkatkan Nasionalisme, Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Upacara Bendera Mingguan

Tingkatkan Nasionalisme, Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Upacara Bendera Mingguan

Makassar – Kepala Dinas Operasi (Kadisops) Kolonel Pnb Hilman L. P. Ambarita M.M.S., memimpin Upacara Bendera yang rutin digelar setiap hari Senin, bertempat di Apron Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin Makassar, Senin (7/10/2024).

 

Upacara diikuti oleh seluruh personel mulai dari Kepala Dinas, Kepala Satuan Kerja, Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil Lanud Sultan Hasanuddin. Upacara diawali dengan menyanyikan Mars TNI AU Swa Bhuwana Paksa, Pengibaran Bendera, Pembacaan Teks Pancasila, Pengucapan Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI dan diakhiri dengan pembacaan Doa.

 

Upacara Bendera mingguan bertujuan untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan disiplin prajurit Lanud Sultan Hasanuddin. Selain itu, Upacara bendera mingguan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Lanud Sultan Hasanuddin sebagai bagian dari pembinaan moril dan kedisiplinan prajurit, serta untuk menanamkan nilai-nilai luhur Pancasila dan cinta tanah air dikalangan prajurit. Dengan kegiatan ini, diharapkan seluruh personel Lanud Sultan Hasanuddin semakin solid dan siap menghadapi berbagai tantangan tugas di masa mendatang. (Pen Hnd)

 

Previous articleDanlanud Sultan Hasanuddin Terima Kunjungan Kerja Kapolda Sulsel
Next articleSatgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat Melangsir Mengangkat Kayu ke Titik Sasaran Dengan Cara Manual
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.