Home Berita Terupdate! Korban Meninggal Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jadi 13 Orang

Terupdate! Korban Meninggal Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jadi 13 Orang

Posko kebakaran Depo Pertamina Plumpang di Koramil 01/Koja, Jakarta Utara.. Sumber : ANTARA FOTO

Jakarta, Sumbawanews.com. – Sebanyak 13 korban meninggal akibat dampak kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara, Jumat 3 Maret 2023 malam.

Data tersebut telah dimutakhirkan berdasarkan informasi yang tertera di Posko Koramil 01, Koja. Data tersebut juga mengoreksi jumlah korban meninggal sebelumnya yaitu 17 orang.

Adapun 13 korban meninggal tersebut terdiri dari 10 dewasa dan 3 anak-anak. Belasan jenazah korban itu saat ini juga sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.
Sementara, untuk korban luka bakar sekitar 50 orang yang terdiri dari 49 orang dewasa dan 1 anak-anak. Mereka saat ini tengah dirawat di RS Koja, RS Tugu, RS Pelabuhan, RS Pertamina, dan RS Cipto Mangunkusumo.

Baca juga: Tahukah Kamu, 7 Buah dari Surga yang Tercatat di Al Quran Ada di Sekitar Kita

Terkait itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bakal membuka pos pengungsian bagi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyebut posko itu akan tersebar di antaranya RPTRA setempat dan kantor Wali Kota Jakarta Utara.

“Kita sudah siap untuk membuka pos ya, beberapa pos, ada pos pengungsian di kantor wali kota dan semua tempat RPTRA kita siapkan untuk pengungsian sementara,” ujar Heru kepada wartawan di lokasi, Jumat 3 Maret dini hari 2023.

Heru juga mengatakan semua biaya korban kebakaran pipa bensin Pertamina Plumpang, Jakarta Utara akan ditanggung pemerintah.

“Tentunya kalau semua biaya kita tanggung, pemerintah tanggung,” ujarnya.

Sebelumnya, sebanyak sekitar 600 warga dilaporkan mengungsi akibat kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara, Jumat 3 Maret 2022 malam. Ratusan pengungsi tersebut ditempatkan semantara di lima lokasi yang jadi posko pengungsian. (Ant)

Previous articlePentagon Bantah AS Beri Ukraina Informasi Targetkan Rusia
Next articleSaksi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang: Petir, Bau Bensin, Api Hanguskan Pemukiman
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.