Jakarta, Sumbawanews.com. Perhelatan balap mobil listrik Formula E Jakarta 2023 yang digagas Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ternyata tidak mendapat penghargaan apapun dari penguasa saat ini.
Anies tak diundang secara khusus untuk menonton ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta 2023. Anies menyebut sebagai warga biasa, dia telah membeli tiket secara mandiri dari jauh-jauh hari.
Baca juga: Serang Anies Melalui Simbol Garuda Ucapan Hari Lahir Pancasila, BuzzeRp Bungkam Terkait Modifikasi Garuda dari Ganjar – Prabowo

“Nggak, saya nggak diundang dan saya memang tidak berharap ada undangan, dan lain-lain. Saya warga biasa ya,” kata Anies di kawasan Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara (3/6/2023).
Anies menyampaikan, juga tak ada komunikasi antara dirinya dan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono perihal bakal hadir menyaksikan helatan Formula E Jakarta 2023.
“Nggak ada (Komunikasi dengan Heru Budi) dan memang kita sebagai warga aja biasa,” ucap dia.
Baca juga: Ada Potensi Kecurangan dan Penjegalan, Anies Respon Jokowi Cawe-Cawe dalam Pilpres 2024
Anies menjelaskan, saat ini posisinya berbeda lantaran tidak lagi menjabat di pemerintahan. Sehingga, kata dia sebagai warga biasa undangan khusus tidak bisa diharapkan.
“Nah, sedang jadi warga negara sekarang dan saya ingin berpartisipasi. Bentuk partisipasinya, saya datang, saya ikut dukung, saya ikut doakan, saya ikut apresiasi, dan inilah Indonesia modern, dan inilah kehidupan bernegara, kehidupan berdemokrasi,” kata dia.
baca juga: Menelisik Kegagalan Transaksi LNG PT PGN Tbk – Gunvor, CERI: Menakutkan
Sebelumnya, bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan Untuk Persatuan ini tiba di JIEC Ancol sekitar pukul 12.23 WIB. Dia memboyong serta keluarganya, meliputi istrinya Fery Farhati, putrinya Mutiara Annisa Baswedan, serta menantunya Ali Saleh Alhuraiby.
Melalui akun twitternya Anies mencerikan suasana arena balap, “seru, menegangkan, dan amat kompetitif, 36 laps yang disajikan para pembalap pada hari pertama Jakarta E-Prix 2023,” tulisnya melalui akun @aniesbaswedan, dikutip Sumbawanews.com, Ahad (4/6/2023)
Baca juga: Panglima TNI Mutasi 68 Perwira Tinggi TNI di Bulan Juni, Ini Daftar Nama Lengkapnya
Anies bercerita dirinya bersama keluarga sengaja datang menonton formula E, “Kami sekeluarga menonton balapan dari Grand Stand 2E, area yang lumayan dekat dengan lintasan sehingga menghasilkan sensasi nonton yang luar biasa. Apresiasi kepada semua yang bekerja di balik layar, yang bekerja secara konsisten, yang bekerja penuh semangat untuk mengibartinggikan nama baik Indonesia. Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar, penontonnya senang, dan roda perekonomian juga bergerak,” tulisnya.
Dari kartu id yang dikenakan Anies beserta keluarga, mereka duduk di kursi Grandstand yang berada di tribun penonton bernomor 2E.
Baca juga: Viral! Modifikasi Burung Garuda Oleh Tiga Capres, Warganet: Ganjar Paling Buruk
Bubaran nonton Formula E Pak Anies jadi rebutan warga yang ingin berfoto. Diteriaki Presiden Presiden‼️#Anies #AniesPresidenRI2024 pic.twitter.com/oLG2bBMFvF
— Anies Mania (@aniesmania) June 3, 2023
Diketahui, 11 tim dan 22 pembalap dari berbagai negara bakal berlaga di JIEC Ancol pada 3-4 Juni 2023 ini. Pada Sabtu (3/6/2023) kemarin, para pembalap bakal melaju di sirkuit sepanjang 2,37 kilometer (KM) itu pukul 15.00 WIB usai sebelumnya mengikuti kualifikasi pada pukul 10.00 WIB.
Usia menonton formula E, justru Anies di teriaki oleh penonton dengan sebutan “Presiden”, banyak dari penonton yang meminta berfoto selfie dengannya.
(sn02)