Home Berita Sinergi TNI-ATR/BPN, Panglima TNI Terima Kunjungan Menteri ATR/BPN

Sinergi TNI-ATR/BPN, Panglima TNI Terima Kunjungan Menteri ATR/BPN

Jakarta – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid, bertempat di Subden Mabes TNI, Jl. Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (11/11/2024).

 

Pertemuan ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara TNI dan Kementerian ATR/BPN dalam rangka mencapai tujuan bersama, mengingat pentingnya sinergi antara dua lembaga tersebut untuk mendukung program pemerintah untuk menciptakan Indonesia yang lebih adil, aman, dan sejahtera.

 

Hadir juga dalam kegiatan kunjungan tersebut, diantaranya Kasum TNI, Wakil Menteri ATR/BPN, Koorsahli Panglima TNI, Asrenum Panglima TNI, Asops Panglima TNI, Aspers Panglima TNI, Aslog Panglima TNI, Aster Panglima TNI, Askomlek Panglima TNI, Kababinkum TNI serta Pejabat Utama Kementerian ATR/BPN lainnya.

Previous articleTokoh Pemuda Uma Beringin Ingin Mo-BJS Menangkan Pilkada
Next articleMasyarakat Sangat Antusias Sambut Pasangan Calon Bupati Sumbawa dan Wakil Bupati Sumbawa
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.