Home Berita Satresnarkoba Polres Sumbawa Tangkap Pelaku Pengedar Sabu di Alas

Satresnarkoba Polres Sumbawa Tangkap Pelaku Pengedar Sabu di Alas

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Satresnarkoba Polres Sumbawa Polda NTB berhasil mengamankan seorang laki-laki terduga pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Terduga pelaku berinisial S (33) yang merupakan seorang petani yang berasal dari Kecamatan Alas Kabupaten Sumbawa.

Kasat Narkoba Polres Sumbawa AKP Muh. Fatoni SH., saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan tersebut, terduga pelaku diamankan kemarin pada hari Rabu (18/10/23) sekitar pukul 14.00 wita di rumahnya di Kecamatan Alas. “Terduga pelaku berhasil kami amankan saat tengah berada di rumahnya,” ucap Kasat.

Baca Juga: Jadi Pembina Upacara, Ini Pesan Kamtibmas Kapolres Sumbawa

Lebih lanjut Kasat, dari penangkapan tersebut petugas menemukan barang bukti terkait narkotika berupa 3 poket sabu yang terdiri dari 2 poket besar dan 1 poket kecil dengan berat bruto 18,10 gram. “Saat dilakukan penggeledahan, barang bukti berupa 2 poket besar sabu kami temukan berada di tangan pelaku dan 1 poket kecil di simpan di dalam bungkus rokok,” jelas Kasat.

Setelah interogasi terhadap terduga pelaku S mengakui bahwa narkotika sabu tersebut adalah miliknya. Guna proses penyelidikan dan pemeriksaan lebih lanjut, terduga pelaku beserta barang bukti selanjutnya diamankan ke Mapolres Sumbawa. (Using)

Previous articlePrabowo Terancam Batal Nyapres, MK Agendakan Sidang soal Batas Usia Maksimal 70 Tahun
Next articleBakamla RI Perkuat Sinergi dengan Turkish Coast Guard
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.