Home Berita Satgas Yonif Raider 200/BN Berikan Pelayanan Kesehatan Keliling

Satgas Yonif Raider 200/BN Berikan Pelayanan Kesehatan Keliling

Yahukimo – Satgas Yonif Raider 200/BN melalui Pos Kekey terus menunjukkan bentuk kepeduliannya terhadap kesehatan masyarakat dengan memberikan pelayanan kesehatan keliling kepada masyarakat di Kampung Waiens, Distrik Kolf Braza, Kab. Asmat, Papua Selatan, Rabu (21/06/2023).

Program layanan kesehatan Satgas Yonif Raider 200/BN ini dilaksanakan bertujuan untuk memberikan pengobatan kepada masyarakat yang sedang sakit. Selain itu, personel kesehatan juga memberikan penyuluhan mengenai pola hidup sehat kepada masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Danpos Kekey Letda Inf Epsan Rajagukguk menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari komunikasi yang disampaikan masyarakat kepada anggota Satgas tentang pelayanan kesehatan yang masih kurang di kampung tersebut.

Sementara itu, Bapak Mesias selaku Kepala Kampung Waiens mengungkapkan bahwa dirinya dan masyarakat Kampung Waiens merasa terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan secara gratis ini. “Terima kasih Bapak TNI atas pelayanan pengobatan gratis di Kampung kami,” ucapnya.

Previous articleDukung Program Percepatan Komunikasi Dan Informasi, Danposramil Potowaiburu Hadiri Rapat Koordinasi Rencana Pembangunan Jaringan Internet
Next articleBakamla RI Bahas Kerja Sama dengan Korea Selatan
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.