Home Berita Satgas Yonif 715/Mtl Yankes Gratis di Kp. Yambi

Satgas Yonif 715/Mtl Yankes Gratis di Kp. Yambi

Puncak Jaya – Satgas Yonif 715/Mtl Pos Ramil Yambi melaksanakan kegiatan Pelayanan Kesehatan (Yankes) Gratis kepada warga binaan Kampung Pos Ramil Yambi Puncak Jaya Papua, Senin (17/02/2025).

Danpos Ramil Yambi Lettu inf Randa Noor mengatakan bahwa selain melaksanakan tugas menjaga keamanan di wilayah penugasan, pelayanan kesehatan secara gratis adalah salah satu program unggulan dari satgas Yonif 715/Mtl yaitu Pos Ramil Yambi dikarenakan kurangnya tenaga kesehatan yg ada di Puncak Jaya Papua.

Bermula saat Mama Emite Telenggen (44) datang ke Pos Yambi meminta tolong karena anaknya mengalami sakit dibagian kaki kiri, dengan sigap Bakes Pos Ramil Yambi Serda Rian langsung melaksanakan pengobatan luka infeksi yaitu dengan membersihkan luka dengan cairan infus kemudian memberikan anti biotik serta vitamin agar dapat membaik dan  penyembuhannya cepat, “Mama kalau butuh apa-apa datang ke Pos e kita semua disini papa pu sodara,” ucapnya.

Mama Emite (44) mengucapkan terimakasih anak sudah selalu peduli dengan masyarakat Kampung Yambi. “Semoga anak semua di pos selalu diberkati Tuhan dalam tugas,” katanya. (Pen Satgas Yonif 715/Mtl)

 

Previous articleMenjalin Silaturahmi Dengan Warga, Satgas Yonif 112/DJ Laksanakan Kegiatan Pembinaan Teritorial di Pagaleme
Next articleDandim Pimpin Upacara Bendera Tujuh Belasan Yang Digelar Kodim 1710/Mimika
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.