Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Berdasarkan informasi dari Event Organizer (EO) Sail Indonesia, sebanyak 131 peserta dari 20 negara, menggunakan 47 yacht akan berlabuh di Pantai Gelora. Demikian disampaikan Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Sumbawa, Dedi Heri Wibowo, di ruang kerjanya, Senin (09/09).
Baca Juga: Sail Indonesia di Pantai Gelora, Undang Menteri Kelautan dan Menteri Pariwisata Hingga Pj. Gubernur NTB
“Manifes peserta sail yang disampaikan oleh EO Sail Indonesia kita akan kedatangan 47 Yacht dari 20 negara, yang terdiri dari 131 peserta,” katanya.
Diungkapkan, peserta terbanyak dari Australia 31 orang, Amerika Serikat (18), Britania Raya (16), UK (13). Kemudian Bulgaria, Denmark, Singapore, New Zealand, Turki, Belanda, Philipina, Prancis, Ekuador, Norwegia, Swedia, Irlandia, Kanada, Indonesia, Jerman dan Spanyol.
“Sehingga kita, Insya Allah pada tanggal 14 akan menyambut kedatangan mereka di Pantai Gelora,” jelasnya.
Dikatakan, EO Sail Indonesia, sebelumnya juga telah meninjau kesiapan Pantai Gelora. “Dan beliau sangat puas dengan persiapan kita di Pantai Galora,” ucapnya.
Dijelaskan, pelaksanaan sail di Kabupaten Sumbawa merupakan pelaksanaan ke-enam kali. “Nanti akan ada wellcome ceremony pada 14 September itu,” tutur dia. (Using)