Home Berita Sail Indonesia 2024, 47 Yacht dari 20 Negara Akan Berlabuh di Pantai...

Sail Indonesia 2024, 47 Yacht dari 20 Negara Akan Berlabuh di Pantai Gelora

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Berdasarkan informasi dari Event Organizer (EO) Sail Indonesia, sebanyak 131 peserta dari 20 negara, menggunakan 47 yacht akan berlabuh di Pantai Gelora. Demikian disampaikan Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Sumbawa, Dedi Heri Wibowo, di ruang kerjanya, Senin (09/09).

Baca Juga: Sail Indonesia di Pantai Gelora, Undang Menteri Kelautan dan Menteri Pariwisata Hingga Pj. Gubernur NTB

“Manifes peserta sail yang disampaikan oleh EO Sail Indonesia kita akan kedatangan 47 Yacht dari 20 negara, yang terdiri dari 131 peserta,” katanya.

Diungkapkan, peserta terbanyak dari Australia 31 orang, Amerika Serikat (18), Britania Raya (16), UK (13). Kemudian Bulgaria, Denmark, Singapore, New Zealand, Turki, Belanda, Philipina, Prancis, Ekuador, Norwegia, Swedia, Irlandia, Kanada, Indonesia, Jerman dan Spanyol.

“Sehingga kita, Insya Allah pada tanggal 14 akan menyambut kedatangan mereka di Pantai Gelora,” jelasnya.

Dikatakan, EO Sail Indonesia, sebelumnya juga telah meninjau kesiapan Pantai Gelora. “Dan beliau sangat puas dengan persiapan kita di Pantai Galora,” ucapnya.

Dijelaskan, pelaksanaan sail di Kabupaten Sumbawa merupakan pelaksanaan ke-enam kali. “Nanti akan ada wellcome ceremony pada 14 September itu,” tutur dia. (Using)

Previous articleSail Indonesia di Pantai Gelora, Undang Menteri Kelautan dan Menteri Pariwisata Hingga Pj. Gubernur NTB
Next articleAnggota DPRD Sumbawa Minta Pemda Giatkan Pengawasan Distribusi Gas LPG dan Solar
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.