Home Berita Saat Peresmian Kantor Partai, Megawati Kisahkan Loyalitas Lewat Kisah FX Rudy dan...

Saat Peresmian Kantor Partai, Megawati Kisahkan Loyalitas Lewat Kisah FX Rudy dan Rachmat Hidayat

Jakarta, Sumbawanews.com.- Ketua Umum PDI Perjuangan Prof. DR (HC) Megawati Soekarnoputri mengingatkan kader partainya untuk teguh dalam idealisme dan sikap ksatria. Megawati juga mengingatkan loyalitas dalam berpolitik seperti ditunjukkan para senior seperti FX Hadi Rudyatmo dan Rachmat Hidayat yang merupakan politisi asal NTB

“Di Tengah Dansa Politik yang Terjadi, Jangan Pernah Gadaikan Idealisme dan Sikap Ksatria,” ungkap Mega, Senin (16/10/2023) dikutip Sumbawanbews.com dari twitter PDIP.

Baca juga: MK Muluskan Gibran Cawapres, Denny Indrayana: Putusan MK = Drama Korea

Megawati menyebut setiap kader PDIP harus mengedepankan sikap ksatria dan menepati janji dalam berpolitik meskipun belakangan muncul dansa-dansa menjelang Pemilu 2024.

Megawati Soekarnoputri Tegaskan PDI Perjuangan adalah Partai yang selalu menepati janji dan setia terhadap konstitusi.

baca juga: Gibran Mulus Sebagai Cawapres, MK Terima Gugatan Syarat Capres Cawapres Harus Berpengalaman Sebagai Kepala Daerah

“Kita bukan partai yang tidak pernah menepati janji, kita partai yang loyal dan setia pada jalan konstitusi dan jalan kerakyatan, karena itulah di tengah dansa politik yang masih terjadi, jangan pernah menggadaikan idealisme berpolitik itu. Jangan pernah tinggalkan sikap ksatria dalam berpolitik. Berpolitiklah dengan mata hatimu, maka kamu akan melihat sisi terang dalam berpolitik,” pungkasnya. (sn01)

Previous articleMK Muluskan Gibran Cawapres, Denny Indrayana: Putusan MK = Drama Korea
Next articleDokter Tifa: Sakit Hati ke Ibu Mega, Iriana Ngotot Gibran Jadi Cawapres?
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.