Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Rombongan Yachter diperkirakan akan lego jangkar di Kabupaten Sumbawa, antara 21 hingga 24 September mendatang. Rombongan renananya akan disambut di dermaga Pelabuhan badas, sebelum melakukan tur darat.
“Antara 21 Sampai 24 September. Jumlah kapalnya belum dikonfirmasi, karena mereka sedang berlayar,” kata Muhammad Irfan, Sekretaris Dinas Pemudah Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Sumbawa, Selasa (12/09).
Baca Juga: Sail Indonesia, Puluhan Yatch Akan Kunjugi Sumbawa September Mendatang
Disebutkan, sejauh ini diketahui, para yachter dijadualkan akan berlabuh di Labuhan Bajo tanggal 15-17 September. “Mereka di Labuhan Bajo. Kami menunggu di tanggal 21-24 September-nya,” jelas dia.
Diungkapkan, di Dermaga Labuhan Badas, rombongan yachter akan disambut dengan penyambutan sederhana seperti tahun-tahun sebelumnya. Kemudian akan mengikuti tur program ke desa-desa wisata yang telah disiapkan.
“Rencananya, kita akan boyonguntuk ke mengikuti tur program ke desa-desa wisata yang sudah kita siapkan. Penyambutan nanti sederhana, ya seperti tahun-tahun lalu. Renananya di dermaga badas,” ucapnya. (Using)