Home Berita Ratusan Orang Padati Kampanye Rafiq-Sahril di Sejari

Ratusan Orang Padati Kampanye Rafiq-Sahril di Sejari

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Ratusan Ibu-ibu dan Warga Masyarakat Dusun Sejari Desa Plampang memadati Gedung Serbaguna di Dusun Sejari Desa Plampang , Kecamatan Plampang Minggu malam (27/10/2024). Kehadiran mereka tak lain untuk mengikuti kegiatan Kampanye Tatap Muka yang diadakan oleh pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa nomor urut 3, Abdul Rafiq SH – H Sahril SPd , MPd, yang lebih dikenal dengan sebutan pasangan RASA. Acara yang penuh semangat ini merupakan bagian dari upaya RASA dan timnya untuk menyambut Pilkada Sumbawa dengan suasana riang gembira.

Baca Juga: Kampanye di Lantung, Rafiq-Sahril Siap Optimalkan Potensi Tambang untuk Kesejahteraan

Kampanye Tatap Muka RASA Disambut oleh Tetua dan Para Tokoh Masyarakat Desa Plampang ini dihadiri langsung oleh Paslon RASA yang didampingi oleh istri serta Ketua Tim Pemenangan Kabupaten Achmad Fachri SH, yang turut menghangatkan suasana acara. Hamzah Abdullah Jurkam yang akrab disapa “pak Cha,” tampak menyemangati peserta yang hadir.

Dengan senyum dan penuh antusiasme, Pak Cha mengajak para emak-emak untuk terus bersemangat mendukung paslon RASA dan mendulang simpati masyarakat menjelang Pilkada.

” Pasangan RASA ini adalah pasangan yang Ideal,Rempan ( Serasi_red) dan ikhlas serta berpengalaman dalam Pemerintahan. Mereka ikhlas meninggalkan zona nyaman sebagai Pimpinan DPRD dan Kepala Dinas untuk dapat mengabdi dan melayani masyarakat Sumbawa secara keseluruhan, dan memberikan kenyamanan dalam hidup.Demi tau dan tana Samawa mereka ikhlas meninggalkan zona nyaman. Abdul Rafiq SH yang telah belasan tahun.menjadi Anggota DPRD dan Lima Tahun menjadi Ketua DPRD terpilih kembali menjadi Pimpinan DPRD.Demikian pula H. Sahril lebih dari 34 Tahun di birokrasi. Pernah menjadi Guru, Kepala Sekolah, Sekretaris hingga Kepala Dinas Dikbud. Dan jabatan terakhir kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah . Terangnya.

“Demi membangun Sumbawa mereka rela. Demikian pula Saya bersedia berjuang memenangkan Pasangan ini karena ada rasa dihatiku” ungkap Cha. (Using)

Previous articleKampanye di Lantung, Rafiq-Sahril Siap Optimalkan Potensi Tambang untuk Kesejahteraan
Next articleDanlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.