Home Berita Ratusan Masyarakat Tarusa Siap Menangkan Mo-BJS

Ratusan Masyarakat Tarusa Siap Menangkan Mo-BJS

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Ratusan Masyarakat Memadati Gedung Serba Guna Desa Tarusa, Kecamatan Buer, untuk mendengarkan Pasamada Calon Wakil Bupati Sumbawa, Bapak Burhanuddin Jafar Salam. Sabtu (07/10). Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Anggota DPRD Kabupaten Sumbawa Dari Partai Gelora , M. Taufiq, Mantan Anggota DPRD Kabupaten Sumbawa, M. Saad, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Masyarakat Petani Desa Tarusa, Kecamatan Buer.

Baca Juga: Masyarakat Dusun Bajo Labuhan Mapin Sepakat Menangkan Mo-BJS

M. Taufiq dalam sambutannya menegaskan, Paslon Nomor 4 ini merupakan Paslon yang tepat dan berpengalaman dalam Birokrasi dan Politik. “Sangat Pas karena Haji Mo adalah Tokoh Bitokrasi dan BJS Tokoh Politik. Tentunya harapan saya, meminta Doa Restu dan dukungan untuk Pasangan Haji Mo BJS di tanggal 27 November mendatang,” ucapnya.

Hal senada juga disampaikan M. Saad juga menyampaikan di depan ratusan masyarakat. Dan menekankan penguatan niat untuk memenangkan pasangan Nomor 4. Sehingga Program kerja Paslon Nomor 4 ini dapat terealisasikan.

Diungkapkan, Haji Mahmud Abdullah telah tuntas dengan urusan duniawi dan ikhlas mengabdi untuk Tau dan Tana Samawa. “Tinggal kita lanjutkan program beliau ini dengan mengusung semboyan barema mo jatu samawa,” jelas dia, juga menambah, Haji MO telah mengabdi dan bekerja untuk tau dan tana samawa selama 46 tahun.

Selain itu, ia mengaku sangat mengenal Burhanuddin Jafar Salam ini. “Selama 5 tahun saya satu Fraksi dengam beliau, kalau hitam beliau bilang hitam, kalau putih beliau bilang putih, BJS ini tidak neko neko orangnya. Inilah pemimpin yang layak kita pilih, ingat Tanggal 27 November mendatang, kita menangkap Pasangan Haji Mahmud Abdullah dan Haji Burhanuddin Jafar Salam,” beber dia.

Burhanuddin Jafar Salam dalam Sambutan mengungkapkan telah dan sangat saling mengenal satu sama lain dengan Haji Mo. “Sehingga dengan Ridho Allah saya dengan Haji Mo berpasangan untuk Maju di Pilkada 2024 ini. Sehingga melaui tahapan demi tahapan, adapun Nomor urut kami adalah Nomor 4,” ucap dia.

Dikatakan, pada Pilkada 2019 Silam pernah maju dan menang di Kecamatan Buer ini. Sehingga kejadian tersebut kembali terulang pada pilkada kali ini.

Ia berpesan, jika ingin Sumbawa ini maju dengan Pemimpinnya Bersih, maka musti menghindari money Politik. “Terakhir saya memohon kepada masyarakat Desa Tarusa ini untuk memberikan dukungan Penuh kepada Paslon Nomor 4 ini,” jelas dia.

Pada kesempatan tersebut, masyarakat menyatakan kesiapannya untuk memenangkan pasangan Mo-BJS. (Using)

Previous articleDi-Backup Sel-Sel Tim Pemenangan TGB pada Pilgub 2013, Mi6: Elektabilitas Pasangan Rohmi-Firin Kian Berada di Posisi Teratas
Next articleYaman Luncurkan Sejumlah Rudal ke Wilayah Israel
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.