Home Berita Rapala Bakamla RI Bengkulu Bagikan 1.000 Nasi Kotak di Bulan Ramadhan

Rapala Bakamla RI Bengkulu Bagikan 1.000 Nasi Kotak di Bulan Ramadhan

Bengkulu – Sebanyak 50 personel Relawan Penjaga Laut Nusantara (Rapala) Bakamla RI Bengkulu melaksanakan kegiatan berbagi 1.000 paket nasi kotak menjelang buka puasa kepada warga kota Bengkulu yang tergolong kurang mampu. Kegiatan dilaksanakan di jalan protokol Kota Bengkulu, kemarin.

Pembagian 1.000 paket nasi kotak ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah, terkhusus bagi mereka yang terpaksa harus berbuka puasa di tengah perjalanan atau di tempat yang tidak memungkinkan untuk mendapatkan makanan.

Ketua Rapala Bengkulu mengtakan dengan adanya kegiatan ini, kehadiran Bakamla RI dapat dirasakan oleh masyarakat disekitar Bengkulu melalui Rapala.

Dikatalannya pula, kegiatan tersebut merupakan hasil kerja sama antara Rapala Bakamla RI Bengkulu dengan beberapa pihak, yaitu PT. Pelindo II Bengkulu dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) cabang Bengkulu. (Humas Bakamla RI)

Previous articleCuaca Buruk, Seorang Nelayan Diduga Hilang Saat Melaut
Next articlePastikan Mudik Lancar, Gubernur Iqbal Pantau Kesiapan di Teluk Bima
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.