Home Berita Pusterad Raih Juara Umum Kejurnas Judo Kasad CUP XV 2024

Pusterad Raih Juara Umum Kejurnas Judo Kasad CUP XV 2024

Jakarta – Pusat Teritorial TNI Angkatan Darat berhasil meraih juara umum  Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Judo Piala Kasad CUP XV 2024, yang secara resmi ditutup oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo didampingi oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., bertempat, di GOR Nanggala, Cijantung, Jakarta Timur, Minggu (15/12/2024).

Adapun Anggota Pusat Teritorial TNI AD yang mengikuti dan telah berhasil merebut juara umum Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Judo Piala Kasad CUP XV 2024, dengan kategori TNI-Polri yaitu Sertu Syahrul kelas – 66 kg (juara 1), Sertu (K) Aulia Tasya kelas – 57 kg (juara 1), Sertu Septian Ajiyangsyah kelas – 90 kg (juara 1), Sertu (K) Ellya Asharish kelas -70 Kg (juara 1), Sertu Aufa kelas + 90 kg (juara 2), Sertu Mohamad Wahyudi kelas – 66 kg dan Sertu Mustiko + 90 kg.

Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Judo Piala Kasad CUP XV 2024, digelar mulai pada hari  Jumat, tanggal 13 Desember 2024 sampai dengan hari Minggu, 15 Desember 2024, yang diikuti oleh 746 Judoka dari TNI-Polri dan Umum dari 22 Pengurus Provinsi (Pengprov) dan berbagai padepokan Judo di Indonesia.

Pembukaan Kejurnas Judo Piala Kasad CUP XV 2024, secara resmi dibuka oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., yang juga selaku Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI). Bertempat, di GOR Nanggala Cijantung, Jakarta Timur, pada hari Jumat, tanggal 13 Desember 2024. (Pen Pusterad)

Previous articlePanglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Angkatan Laut India
Next articlePastikan Tepat Sasaran, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Dampingi Penyerahan Bantuan Dana Desa
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.