Home Berita Peduli Kesehatan Masyarakat, Kodim 1714/PJ dan RSUD Mulia Gelar Klinik Lapangan

Peduli Kesehatan Masyarakat, Kodim 1714/PJ dan RSUD Mulia Gelar Klinik Lapangan

Mulia – Faktor kesehatan pada masyarakat merupakan kondisi mendasar yang harus selalu mendapatkan perhatian, oleh seluruh Pemerintah Kab. Puncak Jaya, Sabtu (08/02/2025).

Bertempat di Lapangan Kodim 1714/PJ telah dilaksanakan pengobatan gratis bagi pengungsi akibat dampak dari perang antara kedua pendukung Paslon Bupati Puncak Jaya yang belum ditetapkan oleh MK, sehingga membuat masyarakat enggan untuk kembali kerumahnya masing-masing memilih untuk tetap mengungsi di Kodim Puncak Jaya.

Kegiatan pengobatan gratis tersebut adalah hasil kerjasama Kodim 1714/PJ dengan PMI serta RSUD Mulia, dokter yang bertugas pada pengobatan gratis tersebur adalah dr. Iyan Pranata, drg. Mithalhuda, dr. Charulnisa Sp.A, dr. Devi Anggara dan tenaga Paramedis RSUD Mulia serta Bakes Kodim 1714/PJ, hampir seluruh pengungsi kurang lebih 375 warga yang mendapat pemeriksaan dan pengobatan gratis.

Komandan Kodim 1714/Puncak Jaya Letkol Inf Irawan Setya Kusuma, S.Hub.Int saat di konfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat.

“Saat kami singgung mengapa TNI harus memiliki kepedulian terhadap kesehatan masyarakat? Dandim menjawab dengan tegas bahwa masyarakat merupakan bagian strategis dari potensi pertahanan Negara, sistem pertahanan Negara kita adalah Sistem Pertahanan Semesta atau Sishanta adalah sistem pertahanan yang bersifat semesta yang melibatkan seluruh warga negara, wilayah, dan sumber daya nasional lainnya,” ujarnya.

Hal tersebut harus dipersiapkan secara dini dan diselenggarakan secara total, terpadu, terarah, dan berlanjut untuk menegakkan kedaulatan negara, keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap bangsa dari segala ancaman.

“Sesuai kata kunci yang sering kita dengar bahwa singkatnya “Bersama Rakyat TNI Kuat” untuk itu masyarakat harus selalu kita bantu utamanya masyarakat yang lagi mengusi karena konflik , termasuk dalam memelihara kesehatannya,” kata Letkol Inf Irawan. (Pen Kodim 1714/PJ)

Previous articleTanamkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Koramil Mapurujaya Latih PBB Siswa Sekolah Dasar
Next articleSatgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 112/DJ Bersama Kodim 1714 Puncak Jaya Membagikan Logistik dan Pengobatan Kepada Pengungsi
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.