Home Berita PDIP Minta JIS di Audit, Said Didu: Sekalian Mandalika, Kereta Cepat hingga...

PDIP Minta JIS di Audit, Said Didu: Sekalian Mandalika, Kereta Cepat hingga Food Estate

Jakarta, Sumbawanews.com.- Sekretaris fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta Dwi Rio Sambodo mengusulkan agar proyek perencanaan pembangunan Jakarta Internasional Stadion (JIS) diaudit secara total. Menurutnya, hal tersebut perlu dilakukan buntut polemik JIS yang kian memanas.

Rio mengusulkan agar pemerintah membuat panitia khusus (pansus) agar proses audit berjalan dengan baik serta tidak ada intervensi dari pihak lain.

Baca juga: JIS Dipermasalahkan, BuzzeRp Bungkam Saat Renovasi Stadion Jatidiri Semarang Telan Biaya Rp1 Triliun tapi Hasilnya Hancur

Menanggapi usulan tersebut, mantan sekretaris Menteri BUMN Muhammad Said Didu juga mengusulkan beberapa proyek dan kebijakan Pemerintahan Jokowi yang juga perlu diaudit dan dipansuskan.

“Sekaligus Audit Mandalika, Kereta api cepat, Bandara Kertajati, Pembelian Bus China, Pembelian ruas tol swasta oleh BUMN,” ungkap Said Didu melalui akun twitter @msaid_didu dikutip Sumbawanews.com, Selasa (11/7/2023).

Baca juga: Warganet Pertanyakan Portofolio Proyek JIS di Situs Buro Happold, Sempat Hilang kini Muncul Lagi

Said Didu juga mengusulkan audit penguasaan IUP dan Smelter tambang oleh China, ekspor pasir laut, impor beras, gula, garam, dll, food estate.

Warganet lainnya juga mengusukan Mandalika dan stadion Jatidiri Semarang juga diaudit, “kenapa Tidak Mandalika Proyek Nyata Disponsori Menteri BUMN Rugi 4.7T atau Stadion Jati Diri Semarang Yg Habiskan 1 T untuk Renovasi? Apa Karena Mereka Smua Satu Kolam Jd Aman? Atau Kasus BTS Yang Putra Mbah Lurah Ikut Terlibat Juga? PDIP malah Buat Pansus JIS, 349 T Dulu Jg menolak Buat Pansus,” tulisnya.

Baca juga: Muslim Arbi Desak Kejagung Periksa Putera Jokowi Kaesang Terkait Dugaan Aliran Dana Korupsi BTS Kominfo

Desakan untuk mengaudit sirkuit Mandalika juga datang dari akun SiraitBatakDusun™️ @bachrum_achmadi, “PDIP soal Pembangunan JIS Tak Sesuai Panduan Buro Happold: Audit Total! Pdhl Sirkuit Mandalika wariskan utang triliunan, rugi ratusan miliar krn gelaran MotoGP & WSBK. Tp knp muncung klen mingkem tdk usulkan audit total. Telek! 🤣🤣🤣,” unggahnya.

Akun 🅽🅸🅲🅷🅾 🆂🅸🅻🅰🅻🅰🅷🅸 @Migran_TV_7777 justru mengusulkan hingga bisnis es doger milik Kaesang putera bungsu Jokowi juga ikut diaudit.

“Keren nih @PDI_Perjuangan. Usul juga segera bentuk pansus Kereta Cepat, Mandalika, Kertajati, Tol, 349 T, Korupsi BTS 8T, Subsidi Kendaraan Listrik, Es Doger 71 M, Meroketnya Utang Negara, 1400 T penanganan Covidiot, Pembelian Bus Transjakarta dari China,” usulnya. (sn02)

Previous articleWujudkan Ketahanan Pangan, Satgas Yonif 143/TWEJ Panen Bersama Warga Papua
Next articleBrigjen Said Latuconsina Pimpin Serah Terima Jabatan Asisten Personel Danlantamal IX Ambon
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.