Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Sumbawa melakukan koordinasi dan konsolidasi bersama pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan NTB, di Sekretariat DPC PDI-P Kabupaten Sumbawa, Selasa (31/01). Rapat dilakukan untuk mempersiapkan dan memanaskan mesin partai menghadapi pemilu 2024.
“Alhamdulillah hari ini, kami pengurus DPC PDI Perjuangan bersama pengurus DPD melakukan rapat koordinasi, konsolidasi terkait dengan persiapan kami dalam menyambut pesta demokrasi 2024,” kata Abdul Rafiq, Ketua DPC PDI-P Kabupaten Sumbawa.
Dijelaskan, pertemuan tersebut merupakan penegasan PDI-Perjuangan untuk mensukseskan pemilu 2024. “Rapat ini, kami ingin merapatkan barisan. Bahwa ketika ingin meraih kesuksesan, kita harus bergerak dalam satu barisan. Ini yang kami koordinasikan hari ini,” ucap dia.
Ditargetkan, PDI Perjuangan dapat meraih kesuksesan baik Pemilihan Legislatif tingkat II, Tingkat I, maupun pilpres. “Kami ingin mensukseskan pemilu 2024 itu disemua tingkatkan. Tingkat I, tingkat II, DPR-RI, maupun Pilpres. Target kami untuk tingkat II insya Allah kami akan mempertahankan kemenangan kami seperti tahun 2019. Begitu juga dengan DPRD provinsi, dapat kursi,” jelasnya. (Using)