Home Berita PDI Perjuangan Ingin Cetak Sejarah Untuk Keterwakilan Pusat di 2024

PDI Perjuangan Ingin Cetak Sejarah Untuk Keterwakilan Pusat di 2024

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – PDI-Perjuangan berkomitmen dapat menciptakan sejarah dalam pemilu 2024. Khususnya untuk keterwakilan dari pulau Sumbawa untuk DPR-RI dan DPD-RI.

“Kita juga ingin cetak sejarah, untuk DPR-RI Dapil pulau Sumbawa. Kami ingin membuat sejarah, ada keterwakilan kami dari Dapil ini,” kata Abdul Rafiq, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P Kabupaten Sumbawa, usai Rapat Konsolidasi dengan DPD PDI-P NTB, Selasa (31/01).

Selain itu, PDI-Perjuangan juga akan menciptakan dan mendorong keterwakilan bertarung lewat jalur DPD-RI. “Begitu juga dengan di DPD-nya. Kami juga akan menciptakan calon yang berhasil kami goalkan ke DPD-RI nanti. Karena bagaimanapun, PDI Perjuangan punya jago untuk calon anggota DPD-nya,” kata Rafiq.

Ia menegaskan, nama perwakilan yang akan didorong ke DPD RI, saat ini telah dikantongi. “Kita tunggu saja. Sudah ada arahnya kesana. Dan tentunya yang kami akan dukung itu, adalah yang punya semangat yang sama dengan kami,” jelas dia. (Using)

Previous articlePDI Perjuangan Rapatkan Barisan Songsong Pemilu 2024
Next articleSah Didukung PKS, Anies Baswedan: Presidential Threshold 20% Terpenuhi
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.