Home Berita Panglima TNI Terima Paparan Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak

Panglima TNI Terima Paparan Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak

sumbawanews.com,- Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. menerima paparan Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak oleh Aster Panglima TNI Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno, S.H., bertempat di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (27/4/2023). Penanaman Mangrove Nasional ini akan dilaksanakan di Taman Wisata Alam (TWA) Angke Kapuk, Jakarta Utara pada tanggal 16 Mei 2023 mendatang.

Dalam paparannya, Aster Panglima TNI menyampaikan bahwa penanaman mangrove Nasional yang dilaksanakan secara serentak di jajaran TNI seluruh Indonesia akan dihadiri oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo, selanjutnya pernyataan dan penyerahan Rekor MURI dalam bidang penanaman mangrove nasional secara serentak oleh jajaran TNI seluruh Indonesia kepada Panglima TNI oleh Ketua MURI, foto bersama dengan Presiden RI, pemberian Tali Asih kepada perwakilan karyawan TWA.

Menanggapi paparan Aster Panglima TNI tersebut, Panglima TNI menyampaikan beberapa hal diantaranya dalam penanaman Mangrove Nasional secara serentak agar melibatkan masyarakat setempat. Diharapkan suasananya lebih alami dan lebih memasyarakat penanaman mangrove di Indonesia. Pada saat itu Panglima TNI juga berharap ada pembagian Sembako untuk masyarakat sekitar. “Saya berharap saat pelaksanaannya Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ikut serta pada acara penanaman mangrove nasional secara serentak,” ucapnya.
TNI PRAJURIT NKRI

Previous articleMerasa Tidak Bersalah, Profesor BRIN Muhammadiyah Phobia Thomas Djamaluddin Lakukan Klarifikasi
Next articleParipurna Laporan Pansus LKPJ Bupati Sumbawa Disepakati 9 Mei
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.