Home Berita Panglima TNI Mendampingi Presiden RI Pembukaan Industri Kreatif di Tanah Papua

Panglima TNI Mendampingi Presiden RI Pembukaan Industri Kreatif di Tanah Papua

Papua – Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono S.E., M.M. mendampingi Presiden Joko Widodo membuka gelaran Papua Street Carnival yang diorkestrasi oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang berkolaborasi dengan Papua Youth Creative Hub alias (PYCH) bertempat di depan Kantor Gubernur Papua, Kota Jayapura, Jumat (7/7/2023).

 

Dalam gelaran Papua Street Carnival dipamerkan juga produk-produk Papua, mulai dari kopi hingga ikan asap serta rakitan barang elektronik seperti ponsel dan laptop yang dikemas dengan sangat baik.

 

Gelaran Papua Street Carnival menampilkan puluhan kostum anak muda PYCH yang dikemas dalam konsep parade dengan runway terpanjang di Indonesia timur dan atraksi 100 kapal hias turut ditampilkan dalam acara ini.

 

“Bertema Papua Extravaganza the East Great Spirit, Papua Street Carnival jadi wadah pelaku ekonomi kreatif, cerminan semangat anak muda untuk memajukan Papua dan kreasi-kreasinya luar biasa,” pungkas Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono. S.E., M.M.

 

Turut hadir dalam acara pembukaan Papua Street Carnival diantaranya Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Kapolri Jenderal Listyo Sigit.

Previous articleIndonesia Negara Berketuhanan
Next articleBabinsa Timika Komsos Ke Pasar Dan Borong Jualan Mama Papua
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.