Home Berita Panglima TNI Hadiri Penutupan Tournament E-Sport Panglima TNI Cup

Panglima TNI Hadiri Penutupan Tournament E-Sport Panglima TNI Cup

Bekasi – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Awarding Ceremony Tournament E-Sport Panglima TNI Cup yang dilaksanakan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke-79 Tahun 2024, bertempat di Summarecon Mall Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (28/9/2024).

 

Dalam Tournament E-Sport Panglima TNI Cup ini, terdiri dari kategori lomba PUBG Mobile dan Coswalk Competition. Ajang ini diharapkan menjadi wadah bagi kaula muda untuk berprestasi dan menunjukkan bakat dan kreativitas mereka. Selain itu, kompetisi ini dapat menumbuhkan nilai-nilai sportivitas dan menginspirasi generasi muda untuk terus berprestasi di dunia digital.

 

Tampak hadir dalam acara tersebut diantaranya Wakasad Letjen TNI Tandyo Budi Revita, Pangdam Jaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay, Danrem 051/Wijayakarta Brigjen TNI Riyanto dan para unsur Forkopimda Kota Bekasi serta para tamu undangan lainnya.

Previous articlePenerimaan PPPK Masih Tunggu Jadwal Panselnas
Next articlePanglima TNI Dampingi Presiden RI Ke Mandalika
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.