Sumbawa Barat, Sumbawanews.com,- Kader dan simpatisan Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sumbawa Barat tiba di Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sumbawa Barat.
Kedatangan kader dan simpatisan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Sumbawa barat ini untuk mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) Pada Pemilu 2024 Mendatang.
Dari pantauan Wartaan Sumbawanews.com pada Jumat (12/5/2023), sebelum tiba di kantor KPUD Sumbawa barat rombongan tiba di Kantor KPUD Sumbawa barat sekitar pukul 15.39 WIT.
Para caleg dan simpatisam PAN KSB tampak mengenakan seragam partai yang berwarna biru dengan mengjnakan kemdaraan rida doa dan roba empat.
Ketua DPD PAN Sumbawa Barat M Nasir ST tampak memimpin langsung rombongan. Selain itu, terlihat pula Sekjen DPD PAN M Hatta, H, Ryadi, dan sejumlah kader pan DPD KSB lainnya.
Rombongan kader PAN tiba di kantor KPUD dengan iring-iringan ribuan simpatisan yang membirukan kota taliwang . Mereka juga tampak membawa sejumlah atribut dan bendera PAN.
Kedatangan Kader PAN di sambut Hangat Ketua KPUD Sumbawa Barat dan sejumlah komisioner dan Angota Bapilu Kabupaten Sumbawa barat.