Home Berita Pakar Tempur Prajurit TNI Tinjau Medan Super Garuda Shield TNI

Pakar Tempur Prajurit TNI Tinjau Medan Super Garuda Shield TNI

sumbawanews.com,- Sebanyak 68 prajurit TNI melaksanakan peninjauan medan dalam rangka latihan bersama Super Garuda Shield TNI Tahun 2023, yang dipimpin oleh Wadanpuslat Kodiklat TNI Kolonel Rudi Hernawan selaku Kasiopslat Super Garuda Shield, di Banyuwangi Jawa Timur, Rabu (10/5/2023).

Pelaksanaan peninjauan langsung dilokasi yang akan digunakan untuk kegiatan Super Garuda Shield TNI ke 17, untuk memastikan keadaan lokasi, situasi dan kondisi yang sebenarnya termasuk fasilitas penunjang lainnya.

Sebelum melaksanakan peninjauan para tim mengawali dengan briefing, terkait kesiapan penggunaan daerah Latihan. Kemudian dilaksanakan peninjauan diantaranya field training exercise (FTX) Darat di Dodiklatpur Rindam V/Brawijaya, peninjauan Pelabuhan Tanjungwangi, peninjauan sasaran dan daerah latihan Bengko Alas, peninjauan masing-masing materi Aviation, Calfex, Medex, Engineer, Air Borne, peninjauan DZ Airborne dan Banongan, peninjauan Runway Charli Bandara Blimbingsari, dan peninjauan lapangan tembak.

Previous articleJokowi: Generasi Muda Wujudkan ASEAN Epicentrum of Growth
Next articlePanglima TNI Berikan Instruski Denjaka Amankan Celah Ancaman Laut pada KTT ke-42 ASEAN
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.