Home Berita NTB Care Dibentuk Gubernur Zul, Tanpa APBD Telah Bantu Ribuan Orang Tidak...

NTB Care Dibentuk Gubernur Zul, Tanpa APBD Telah Bantu Ribuan Orang Tidak Mampu

Jakarta, Sumbawanews. NTB care adalah satuan tugas yang didirikan 2021 oleh Gubernur NTB (waktu itu) Zulkieflimansyah, hingga kini ribuan orang yang telah mendapat manfaat. Yuni Bourhany, bagian quick respon mengatakan bantuan tersebut mulai dari orang yang tidak memiliki BPJS, meninggal dunia, bantuan bedah rumah, sumbangan bencana hingga bibir sumbing dll.

“Kami bekerjasama dan berkordinasi dengan dinas terkait dan lembaga sosial lainnya untuk penanganan” katanya melalui saluran telepon (26/7/2024).

“Dengan catatan tanpa donasi perusahaan emas PT Aman Mineral” sambungnya.

Dijelaskan keluhan yang masuk tidak terbatas pada masalah orang sakit dan tidak mampu tetapi juga keluhan jalan rusak. Soal yang terakhir ini diteruskan kepada Dinas terkait. Bahkan ia menyebut lebih 2000 keluhan yang masuk dengan berbagai kondisi.

Tujuan didirikan NTB care sesuai arahan Gubernur Zul waktu itu kata Yuni adalah untuk memotong mata rantai yang panjang sehingga masyarakat yang membutuhkan bantuan dapat ditangani dengan cepat bahkan cukup hanya menghubungi nomor telepon NTB care.

“Nomor saya sudah beredar luas sebagai NTB care,” ucapnya.

Gubernur Zul dalam berbagai kesempatan mengatakan bahwa “NTB care itu adalah cara orang tidak mampu berkomunikasi cepat dengan kita tanpa birokrasi. Karena mungkin hanya itu yang mereka bisa lakukan” katanya.

Satuan kerja ini langsung dibawah Gubernur, tanpa menggunakan APBD. Ada pun kerjasama dengan dinas adalah dalam bentuk kordinasi dan fasilitasi, termasuk dengan baznas. Yuni merasa sangat terbantu dengan respon yang cepat melalui dinas dan lembaga terkait menjadi mitra kerja yang menyenangkan, dan berharap agar terus dapat ditingkatkan masa yang akan datang dan kesadaran orang mampu berdonasi, terutama perusahaan2 melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR).

Sejauh ini, kendati pun sudah 3 tahun berjalan, masih menggunakan sistem manual. Ia berharap kegiatan sosial ini dapat dilakukan by system sesuai harapan Zulkieflimansyah selaku pendiri, sehingga ke depan akan semakin mudah, massif dan praktis. Tak dijelaskan seperti apa sistem yang dimaksud.

NTB care memiliki kemitraan dengan beberapa rumah singgah di sejumlah daerah, misalnya Bali, Surabaya, hingga Jakarta.

Lebih lanjut NTB care dapat diakses melalui website https://care.ntbprov.go.id/ (SN01)

Previous articlePeringati Hari Mangrove Sedunia, Siswa Suspa Potmar TNI AL Lattek Penanaman Mangrove
Next articleBabinsa Koramil Kota Amankan Kegiatan Perayaan Hari Anak Nasional 2024 Di Distrik Kwamki Narama Kabupaten Mimika
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.