Home Berita Waspada Covid-19, Prajurit Lanal TBA Laksanakan Swab Antigen Pasca Lebaran

Waspada Covid-19, Prajurit Lanal TBA Laksanakan Swab Antigen Pasca Lebaran

sumbawanews.com,- Seluruh prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tanjung Balai Asahan melaksanakan Tes Swab Antigen di Gedung BP (Balai Pengobatan) Lanal TBA, Sumut, Senin (17/5/2021).

 

Kegiatan pemeriksaan swab antigen ini dilaksanakan oleh Balai Pengobatan Lanal TBA yang dipimpin Ka. Balai Pengobatan Letda Laut (K) drg. Karunia Budi Handoko, dengan diawali oleh Danlanal TBA Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory, S.E., kemudian diikuti oleh seluruh prajurit Lanal TBA.

 

Dalam kesempatan tersebut, Danlanal TBA Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory menyampaikan bahwa dilakukannya tes swab antigen diharapkan seluruh Prajurit dan PNS Lanal TBA bisa terpantau kesehatannya. “Apalagi kemarin kita selesai merayakan Idul Fitri, walaupun di rumah masing-masing, tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan dan senantiasa menjadi pelopor kesehatan bagi orang lain,” ucapnya. (**)

 

Previous articleSatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Garap Program Semenisasi
Next articleBabinsa Tebas Kawal PPKM Skala Mikro Di Wilayah Binaan Saat Lebaran
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.