Home Berita Satgas Trisula Bakamla RI Tangkap Kapal Muat Rokok Ilegal

Satgas Trisula Bakamla RI Tangkap Kapal Muat Rokok Ilegal

sumbawanews.com,- Satuan Tugas Khusus (Satgassus) Trisula Bakamla RI dengan didukung Kapal patroli Bakamla KN Bintang Laut-401 berhasil mengamankan sebuah Kapal Layar Motor (KLM) berbendera Indonesia yang memuat rokok bermerk U2 sebanyak 1.050 ball/dos di perairan Kepulauan Riau pada posisi 01° 32′ 471″ U – 104° 51′ 249″ T beberapa hari lalu.
Pada saat ditangkap KLM diketahui bernama KM Karya Sampurna, tertangkap tangan melakukan  STS (Ship to Ship) dengan 3 kapal HSC (High Speed Craft). Namun saat akan diperiksa 3 kapal HSC melarikan diri dengan kecepatan penuh.
KM Karya Sampurna berbobot 82 GT, saat dilakukan pemeriksaan kapal tidak dilengkapi dokumen muatan (manifest dan dokumen ekspor/import) dan bongkar muat barang tidak sesuai dengan dokumen pelayaran HSC.
Dari keterangan Nakhoda, KM. Karya Sampurna, Abdullah Amin Taraga, dari muatan 1050 ball/dos, telah dibongkar sebanyak 700 ball dan sisa rokok merk U2 di kapal kurang lebih 300 ball/dos.  Diketahui sebelum diperiksa dan ditangkap, kapal berlayar dari Batam dan lego jangkar di posisi 01°32’,300” U – 104°51’249” T.
Selanjutnya, Komandan KN. Bintang Laut-401 Mayor Bakamla Margono mengamankan kapal KM. Karya Sampurna menuju pelabuhan terdekat di Tanjung Balai Karimun untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. 

Previous articleBakamla RI Bahas Strategi Pengamanan Laut Natuna Utara
Next articleSatgas Pamtas RI-PNG Yonif 411 Kostrad Musnahkan 1.236 Botol Miras Ilegal
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.