Home Berita Prajurit KRI Sultan Iskandar Muda -367 Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila Secara...

Prajurit KRI Sultan Iskandar Muda -367 Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila Secara Virtual

Sumbawanews.com,- Seluruh Prajurit KRI Sultan Iskandar Muda (KRI SIM-367) mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila secara virtual yang dilaksanakan secara langsung (live) melalui kanal Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia (BPIP RI) dengan Inspektur Upacara Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, Selasa (1/6/2021).

 

Dalam amanatnya, Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo mengingatkan agar seluruh elemen masyarakat Indonesia untuk tetap mengokohkan nilai-nilai luhur Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

 

Komandan Satgas MTF Konga XXVIII-M/UNIFIL sekaligus Komandan KRI SIM-367 Letkol Laut (P) Abdul Haris, S.E., M.M.D.S. menyampaikan bahwa di tengah kesibukan melaksanakan tugas misi perdamaian, bukan menjadi suatu penghalang untuk tidak mengikuti jalannya upacara secara virtual.

 

“Walaupun tidak hadir secara fisik, keikutsertaan kita dalam upacara virtual ini merupakan bentuk rasa nasionalisme terhadap negara tercinta, di samping wujud aktualisasi pengamalan nilai-nilai Pancasila yang harus dijaga,” ujarnya.

 

Meskipun perbedaan waktu sampai dengan 4 jam antara Indonesia dan Lebanon, seluruh prajurit tampak semangat dan sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2021 yang dilaksanakan dan disiarkan secara langsung pada pukul 07.45 WIB atau pukul 03.45 dini hari waktu Lebanon.

 

Adapun tema yang diangkat pada peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2021 ini yakni “Pancasila dalam Tindakan, Bersatu untuk Indonesia Tangguh”.

Previous articleAster Panglima TNI : Komsos TNI Dengan Masyarakat Cidahu Merupakan Bagian Binter di Era Pandemi Covid-19
Next articleKeanekaragaman Adat Budaya Warnai Peringatan Hari Lahir Pancasila di Jember
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.