Home Berita Pemeriksaan Kesehatan Warga, Warnai Patroli Keliling Satgas Yonif Raider 142/KJ

Pemeriksaan Kesehatan Warga, Warnai Patroli Keliling Satgas Yonif Raider 142/KJ

sumbawanews.com,- Satgas Yonif Raider 142/KJ demi menjaga suasana aman, damai dan kondusif menjelang Datangnya Tahun Baru melaksanakan Patroli keliling Kampung, bertempat di Distrik Kanggime, Kabupaten Tolikara, Provinsi Papua Pegunungan, Jumat (30/12/2022).

 

Dantim 1 Pos Kanggime Satgas Yonif Raider 142/KJ Letda Inf Bily menyampaikan, dalam setiap  pelaksanaan kegiatan, Satgas Yonif Raider selalu menyertakan tenaga Kesehatannya. “Hal tersebut juga merupakan Prosedur yang harus ditaati oleh Prajurit TNI selama melaksanakan tugasnya,” ujarnya.

 

“Saat pelaksaan kegiatan Patroli Keliling oleh Prajurit TNI Pos Kanggime, melihat masyarakat sedang berkumpul. Kemudian atas permintaan warga tersebut meminta untuk diperiksa Kesehatannya,” imbuhnya.

 

Lebih lanjut, Dantim 1 Pos Kanggime Satgas Yonif Raider 142/KJ Letda Inf Bily selalu personel tertua pada saat pelaksanaan Patroli menyampaikan tanpa pikir panjang langsung perintahkan tenaga kesehatan pos untuk segera lakukan tugasnya, segera periksa kesehatan warga yang ada.

 

“Warga yang diperiksa, tidak ditemukan ada warga dengan didiagnosa sakit yang menonjol, hanya sakit ringan dan telah diberikan obat sesuai dengan keluhan warga,” jelasnya.

 

Salah satu warga, mama Iren, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Satgas yang sudah peduli kepada dirinya dan warga lain. “Terima kasih sudah periksa kesehatan Mama, wa wa , Satgas Wa,” ungkapnya.

Previous articleSimbol Abadi Pluralisme Pulau Seribu Masjid, Tim Ekspedisi Mistis PDIP dan Mi6 Gali Sejarah “Air Muallaf” di Desa Batu Kumbung
Next articleCanda Tawa di Papua Pegunungan, Prajurit Cakra Jawara Ngopi Bareng Hilangkan Lelah Setelah Berkebun
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.