Home Berita Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 19 Perwira Tinggi

Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 19 Perwira Tinggi

(Puspen TNI).  Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. menerima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 19 Perwira Tinggi (Pati) TNI, terdiri dari 9 (sembilan) Perwira Tinggi TNI AD, 4 (empat) Perwira Tinggi TNI AL dan 6 (enam) Perwira Tinggi TNI AU, bertempat di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (25/9/2020).

 

Laporan Korps Kenaikan Pangkat 19 Pati TNI berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/2032/IX/2020 tanggal 23 September 2020.

 

9 (sembilan) Perwira Tinggi TNI AD yang naik pangkat yaitu Letjen TNI Ali Hamdan Bogra, S.I.P., M.Si. (Koorsahli Kasad), Mayjen TNI Andarias Pong Bija (Pa Sahli Tk. III Bid. Jahpers Panglima TNI), Mayjen TNI Gustav Agus Irianto Kusumowibowo, S.I.P. (Staf Ahli Bidang Pertahanan dan Keamanan BIN), Mayjen TNI Mohamad Hasan, S.H. (Danjen Kopassus), Brigjen TNI Heri Sapari (Kapoksahli Pangdam XVI/Ptm), Brigjen TNI Furdiyantoso, S.H., M.M. (Pa Sahli Tk. II Kasad Bid. Kum HAM dan Narkoba), Brigjen TNI Beriman Purba, S.E., M.Si. (Han) (Direktur Penanggulangan dan Pemulihan Pemerintah BSSN), Brigjen TNI Sumanto (Pa Sahli Tk. II Intekmil Sahli Bid. Intekmil dan Siber Panglima TNI) dan Brigjen TNI IGBN Tedjasukma Ekaputra, S.Sos., M.Tr.(Han) (TA Pengkaji Madya Bid. Tannas Lemhannas).

 

4 (empat) Perwira Tinggi TNI AL yaitu Laksda TNI Weko Pamudji Mulyo, S.E., M.M. (Pa Sahli Tk. III Bid. Banusia Panglima TNI), Laksda TNI Dr. Ivan Yulivan, S.E., M.M., M.Tr.(Han), CHRMP, CTMP (Gubernur Sekolah Tinggi Intelijen Negara BIN), Laksma TNI Sujono, S.E., M.M. (Pati Sahli Kasal Bid. Dokstraops) dan Laksma TNI Dr. Endro Legowo, S.E., M.A.P. (Wakil Dekan Fakultas Keamanan Nasional Unhan).

 

6 (enam) Perwira Tinggi TNI AU yaitu Marsma TNI J. Parulian Sihombing (Wadan Koharmatau), Marsma TNI Istiyanto, S.Sos., M.M. (Danpuslat Kodiklat TNI), Marsma TNI Oki Yanuar, S.T. (Kapuslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan), Marsma TNI Teguh Purwo S., S.E., M.M. (Kadiskomlekau), Marsma TNI Agus Ismanto, S.E., M.A.P. (Kapus BMN Baranahan Kemhan) dan Marsma TNI Jamingun, S.H., M.H. (Kaotmil I Medan Babinkum TNI). (Bdr)

Previous articleSatgas Yonif 413 Kostrad Berikan Sembako Kepada Masyarakat Gambut
Next articleSatgas TMMD 109 Kodim Boven Digoel Adakan Sosialisasi Administrasi Kependudukan
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.