Home Berita Irjen TNI Pimpin Serah Terima Jabatan Irben Itjen TNI

Irjen TNI Pimpin Serah Terima Jabatan Irben Itjen TNI

Jakarta – Irjen TNI Laksdya TNI Dadi Hartanto, M.Tr.(Han)., M.Tr.Opsla  memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Inspektur Perbendaharaan (Irben) Inspektorat Jenderal (Itjen) TNI dari Marsma TNI Bejo Suprapto, S.T., M.M. kepada Marsma TNI Dwi Dedy Gunawan, bertempat di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur. Rabu (31/07/2024).

Sertijab Irben Itjen TNI berdasarkan Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/851/VII/2024 tanggal 24 Juli 2024 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan dilingkungan TNI. Dimana Irben Itjen TNI Marsma TNI Bejo Suprapto yang memasuki usia pensiun dimutasi ke Mabes TNI AU, sedangkan penggantinya Marsma TNI Dwi Dedy Gunawan sebelumnya menjabat Irben Itjenau.

Kegiatan sertijab ditandai dengan penandatangan pakta integritas dan berita acara serah terima jabatan pejabat lama dan baru di hadapan Irjen TNI. Dalam kesemptan tersebut, Irjen TNI menyampaikan ucapan terima kasih kepada Marsma TNI Bejo Suprapto atas dedikasi dan pengabdiannya selama berdinas di TNI. “Selamat memasuki purna tugas, tetap bina tali silaturahmi,” pesan Laksdya TNI Dadi Hartanto.

Turut hadir pada acara tersebut diantaranya Wairjen TNI Mayjen TNI Alvis Anwar, Sekretaris Itjen TNI Laksma TNI Agus Priyatna, Irops Itjen TNI Marsma TNI Ridwan Djoko Leksono serta para pejabat utama dan anggota Itjen TNI.

Previous articleJAMKI Minta KPK, Polri, Kejagung Bongkar Kasus Dugaan Penjualan 3 Pulau Libatkan Oknum Anggota DPRD DKI dan Bupati Kepulauan Seribu
Next article60 Hari Tindaklanjut Temuan BPK Berakhir, 90 Persen OPD Lakukan Pengembalian
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.