Home Berita Bakamla RI (IDNCG) Tutup Diklat Cawak Kapal Patroli

Bakamla RI (IDNCG) Tutup Diklat Cawak Kapal Patroli

sumbawanews.com,-  Kepala Biro Sarana dan Prasarana Bakamla RI Laksamana Pertama Bakamla Amrein, S.E., menutup kegiatan pendidikan dan pelatihan dan familiarisasi Calon Awak Kapal Patroli Bakamla 80 Meter di Galangan PT Citra Shipyard, Tanjung Ucang, Batam, kemarin.
Pada kegiatan tersebut bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Laksamana Pertama Bakamla Amrein, SE dan Komandan Upacara Kolonel Bakamla Ade Prasetya, S.Kel, M.si (Han), M.Tr.Hanla.
Laksamana Pertama Bakamla Amrein, SE., dalam sambutannya menyampaikan bahwa mengingat pembangunan kapal 80 meter dilengkapi dengan equipment yang cukup modern, maka dalam pengoperasiannya diperlukan profesionalitas personel pengawak serta personel pemeliharaan yang mampu menyiapkan kapal patroli ini sesuai dengan fungsinya melalui diklat yang baru saja selesai diselenggarakan. 
“Semoga apa yang telah disampaikan instruktur akan memberikan pengetahuan dan pemahaman dalam melaksanakan prosedur fungsi operasi keamanan dan keselamatan laut serta pengoperasian semua peralatan yang ada di kapal yang cukup modern,” kata Laksma Amrien.
“Beberapa hari ke depan kita harapkan para personel cawak dapat mengikuti serangkaian kegiatan ”Harbour Acceptance Test (HAT) dan Sea Acceptance Test (SAT),” lanjut Laksma Amrien.
“Selain itu kepada Cawak dan Tim BMT “KN Pulau Nipah-321, KN Pulau Marore-322 dan KN Pulau Dana-323” saya sampaikan beberapa penekanan, pertama, agar mengimplementasikan semua materi yang telah diterima  dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Kedua, dalam pengoperasian equipment dan peralatan kapal agar mengikuti Standard Operating Procedure (SOP) yang telah ditentukan. Ketiga, laksanakan latihan peran secara rutin dan berkala untuk meningkatkan profesionalitas dan kesiapsiagaan awak kapal dalam melaksanakan tugas. Keempat, pelihara dan jaga kapal negara ini agar dapat difungsikan semaksimal mungkin sehingga mampu mencapai usia pakai yang diharapkan, tutup Laksma Amrien.
kegiatan pendidikan dan pelatihan dan familiarisasi Calon Awak Kapal Patroli Bakamla 80 Meter resmi ditutup dengan ditandai penanggalan tanda peserta pelatihan, pemberian sertifikat pelatihan dan foto bersama dengan seluruh peserta pelatihan dan undangan.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Zona Maritim Barat Bakamla RI Laksamana Pertama Bakamla Eko Murwanto, Katim Pawas Satgas Pembangunan Kapal 80M Kolonel Bakamla Drs. Paseh Mawardi dan Direktur PT Citra Shipyard Jovan beserta jajaran project management OPV 80 M.

Previous articleCegah Abrasi, Bakamla Sambas dan Posmat TNI AL Pemangkat Tanam Mangrove
Next articleTNI Gelar Komsos dengan Organisasi Masyarakat di Koarmada I
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.