Home Berita Awali Tahun 2024 Dengan Peduli Terhadap Kebersihan Lingkungan

Awali Tahun 2024 Dengan Peduli Terhadap Kebersihan Lingkungan

Merauke – Mengawali tahun 2024 Satgas Yonif 726/Tml melalui Pos Kotis bersama warga melaksanakan gotong royong pembersihan di kampung Sota di Distrik Sota, Minggu (07/01/2024).

Awal tahun 2024 bersamaan dengan datangnya musim penghujan membuat Serda Sukardi bersama personel Satgas Yonif 726/Tml saling bahu membahu dengan warga menyingkirkan semak belukar dan menimbun jalan yang berlubang di setiap jalur lorong kampung Sota agar terlihat bersih dan indah.

Gotong royong yang dilakukan meliputi pemotongan rumput yang sudah tinggi di jalur perkampungan dan meratakan jalan serta membuat saluran air/parit agar air tidak tergenang saat hujan turun.

Kegiatan ini merupakan salah satu hal untuk mengajarkan kepada masyarakat betapa pentingnya menjaga lingkungan bersama untuk menunjukan kemajuan di wilayah perbatasan.

Previous articleJokowi Bulat Tinggalkan PDIP? Apa sikap Megawati?
Next articleTeguh dan Klaim Sebagai Penjaga Laut Merah, Al-Mashat: Jika AS Komit Lindungi Israel, Kami Komit Lindungi dan Dukung Palestina
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.