Home Berita Mabes TNI Gelar Maulid Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M

Mabes TNI Gelar Maulid Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M

Jakartag – Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M dengan menghadirkan penceramah Dr. (H.C.) Adi Hidayat, Lc., M.A., Wakil Ketua I Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah dengan tema “Meneladani Akhlak Nabi  Muhammad SAW Dalam Mewujudkan Personel TNI Yang Religius”, bertempat di Masjid  Panglima Soedirman Mabes TNI, Cilangkap Jakarta Timur, Rabu (18/9/2024).

 

Dalam tausiyahnya, Ustadz Adi Hidayat menyampaikan keistimewaan Nabi Muhammad SAW yang memiliki seluruh sifat Nabi dan Rasul sebelumnya, untuk itu sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT, pada hari ini kita melaksanakan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. “Kalau kita ingin merasakan nikmatnya Maulid, praktekkan dalam kehidupan kita sesuai dengan tugas dan pilihan hidup yang kita jalani, maka Allah SWT menjamin bagi siapapun yang mengikuti tuntunan kehidupan Nabi akan menjalani hidup yang sukses dan bahagia,” ujarnya.

 

Lebih lanjut, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan akhlak Nabi Muhammad SAW yang patut dicontoh dalam bidang kemiliteran. Beliau menekankan pentingnya koneksi dengan Allah dalam setiap tugas prajurit untuk meraih ridho-Nya. Ustadz Adi juga mengingatkan pentingnya menjaga hubungan silaturahmi dengan para veteran pejuang terdahulu. “Jangan tinggalkan solat sebagai wujud koneksitas kita kepada Allah Swt, untuk mendapatkan ridho dalam menjalankan tugas sebagai prajurit,” ungkap Ustadz Adi Hidayat mengakhiri tausiyahnya.

 

Hadir pada acara Peringatan Maulid Nabi tersebut diantaranya Irjen TNI, Kapuspen TNI dan para Pejabat Utama  Mabes TNI lainnya  serta Prajurit dan PNS di lingkungan Mabes TNI.

Previous articleBabinkum TNI Gelar FGD Bahas Fenomena Judi Online
Next articleKasum TNI Hadiri Upacara Penetapan Komcad Matra Darat Unhan RI TA. 2024
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.