Home Berita Komandan Lantamal IX Ambil Apel Gelar Pasukan Latihan Penanggulangan Bencana Alam

Komandan Lantamal IX Ambil Apel Gelar Pasukan Latihan Penanggulangan Bencana Alam

Ambon – Komadan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon, Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T., M.Tr. Opsla memimpin Apel Gelar Pasukan dalam rangka Latihan Penanggulangan Bencana (Latgulben) Tahun 2023, di Lapangan Apel Mako Lantamal IX, Baguala, Kota Ambon, Senin (21/08/2023).

 

Latihan Penanggulangan Bencana bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan prajurit, stake holder dan masyarakat dalam menghadapi bencana alam, mengingat Provinsi Maluku terletak di pertemuan tiga lempeng yang memungkinkan terjadinya bencana gempa bumi tektonik dan gelombang tinggi.

 

Apel gelar pasukan selain untuk menyakinkan kesiapan personel dan material yang akan diikutkan dalam latihan, juga sekaligus memberikan arahan dan memotivasi kepada semua personel yang terlibat agar memperhatikan keseriusan dan profesional dalam latihan sehingga memberikan hasil yang maksimal.

 

Dalam latihan Gulben kali ini selain melibatkan personel Lantamal IX, juga stakeholder terkait antara lain BPBD Prov Maluku, Bakamla, BMKG, KSOP, Basarnas, PLN, RS Siloam, dan masyarakat sekitar.

 

Dalam amanatnya, Brigjen Said Latuconsina menegaskan bahwa kegiatan Latgulben merupakan wujud keterlibatan TNI Angkatan Laut dalam mensukseskan salah satu program prioritas pemerintah dalam meningkatkan kemampuan masyarakat menghadapi bencana baik gempa maupun tsunami. Selain itu, Latgulben merupakan bentuk kesiapsiagaan operasional sebagai tanggung jawab bersama dalam menghadapi situasi tanggap darurat, terutama membangun sinergitas antar instansi terhadap penanggulangan bencana di daerah.

 

Turut hadir dalam apel gelar pasukan yaitu Kepala BPBD Prov Maluku, Kazona Bakamla Maritim Timur, Kakansar Ambon, pimpinan KSOP, BMKG, Polair, pihak PLN, RS Siloam, para PJU dan Kasatker Lantamal IX, juga perwakilan Babinsa, Babinpotmar, Babinpotdirga, dan Babinkamtibmas. (Dispen Lantamal IX/Ambon)

Previous articleSumbawa Surplus Daya Listrik
Next articleDPP Kick Off Pilkada, PKS Sumbawa Segera Buka Penjaringan Cakada
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.