Home Berita Ketua IKKT PWA Gabungan I Staf Umum Pimpin Serah Terima Jabatan...

Ketua IKKT PWA Gabungan I Staf Umum Pimpin Serah Terima Jabatan Ketua IKKT PWA Cabang 17 Puskersin TNI

Jakarta – Ketua Ikatan Kesejahteraan Keluarga TNI (IKKT) Pragati Wira Anggini (PWA) Gabungan I Staf Umum TNI, Ny. Sinta Bambang Ismawan memimpin serah terima jabatan Ketua IKKT PWA Cabang 17 Puskesin TNI Gabungan I Staf Umum.

Serah terima jabatan Ketua IKKT PWA Cabang 17 Puskersin TNI dari Ny. Deasy Firman Dwi Cahyono kepada Ny. Nunuk Benny Arfan dilaksanakan di Kantor IKKT PWA Gabungan I Staf Umum TNI Tjoet Nyak Dien, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (18/10/2023).

Pada kesempatan tersebut, Ketua IKKT PWA Gabungan I Staf Umum TNI Ny. Sinta Bambang Ismawan mengucapkan terima kasih dan selamat kepada Ny. Deasy Firman Cahyono yang akan mendampingi suami mengikuti jabatan barunya sebagai Danlanud Iswahjudi  di  Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. “Serah terima jabatan ini mengikuti mutasi jabatan suami dan Ibu sebagai pendamping suami juga akan berdinas di organisasi lingkungan TNI AU,” ucapnya.

Selanjutnya Ibu Ketua IKKT PWA  Gabungan I menyampaikan selamat datang  dan selamat bertugas kepada Ny. Nunuk Benny Arfan sebagai Ketua Cabang 17 Puskersin yang baru. “Selamat datang dan Selamat bertugas ya bu,” sambungnya.

Usai pelaksanaan serah terima jabatan, Ketua IKK PWA Gabungan I Staf Umum TNI Ny. Sinta Bambang Ismawan memberikan cinderamata kepada Ny. Deasy Firman Dwi Cahyono dilanjutkan foto bersama seluruh pengurus  IKKT PWA Cabang 17 Puskersin TNI Gabungan I Staf Umum.

Previous articleLakukan Survei Kepuasan Masyarakat Tentang Layanan Halal, Pusat Halal Kabupaten Sumbawa Gandeng Lembaga Rumah Riset
Next articleHimbau Stop Pembakaran Lahan, Masyarakat Diminta Melapor
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.